IDEAtimes.id, Makassar;- Gubernur Sulsel Prof Nurdin Abdullah akan mengganti Pejabat Wali Kota Makassar Prof Yusran Jusuf.
“Insya Allah, sabar saja mudah-mudahan yang terbaik.”Kata Nurdin Abdullah, Rabu, 24 Juni 2020.
Rencana pergantian Pj Wali Kota, kata Nurdin Abdullah Jumat, 24 Juni 2020.
Selain itu, Nurdin Abdullah mengaku telah berkonsultasi dengan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) terkait pergantian ini.
“Pandemi COVID-19 terus naik. Kita butuh sinergi betul apalagi Kota Makassar di bawah kendali Provinsi. Kami sudah minta pandangan tentang kondisi Makassar yang kasus covid terus naik.”Jelas Mantan Bupati Banteng ini.
Bahkan NA mengatakan dibutuhkan sosok pemimpin yang kuat untuk bersatu padu melawan covid.
“Peran Pj Wali Kota sangat penting. Makanya saya sudah membuat skenario untuk bagaimana Makassar menyelesaikan persoalan COVID-19 dengan baik.” Tandasnya.
Prof Yusran Jusuf diketahui baru sekitar 40 hari menjabat sebagai Pj Wali Kota Makassar setelah dilantik 13 Mei 2020 lalu menggantikan Iqbal Suhaeb Pj Wali Kota Sebelumnya.(*)