IDEAtimes.id, Makassar;- Rektor Universitas Negeri Makassar (UNM) Prof Husain Syam melantik empat Wakil Rektor masa jabatan 2020-2024, Rabu, 15/7/2020.
Namun pelantikan ini mendapat sorotan dari Alumni Fakultas Ilmu Keolahragaan UNM, Irzan Yasir.
Irzan mengatakan, dari empat Wakil rektor yang dilantik, tak satu pun dari fakultas ilmu keolahragaan.
“Tentu saya menyayangkan hal ini, kenapa dari FIK tidak ada ? Apakah tidak layak atau bagaimana ?.”Kata Irzan kepada awak media, Rabu, 15/7/2020.
Polda, sapaan karib Irzan menilai, pelantikan ini ada disparitas yang terjadi karena tanpa keterlibatan dari fakultas keolahragaan.
“Bisa jadi memang Fakultas Keolahragaan tidak dilirik oleh Rektor dan dianggap sebagai pelengkap saja.” Terang eks Pengurus PB HMI ini.
“Padahal kita tau bersama FIK UNM ini kan adalah kampus olahraga terbaik di Indonesia Timur.”Tandasnya.
Adapun yang dilantik ialah Prof. Dr. Hasnawi Haris, M.Hum., Dr. Karta Jayadi, M.Sn., Dr. Sukardi Weda, MHum., Dr. Ir. M. Ichsan Ali, M.T.(*)