Kamis, Maret 13, 2025

Lembaga Mahasiswa FKM UMI Peduli Banjir Masamba

Terkait

IDEAtimes.id, Luwu Utara;- Banjir bandang yang menerjang wilayah Masamba, Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan mengakibatkan ribuan rumah rusak, orang mengungsi dan puluhan orang meninggal membuat banyak pihak tergerak membantu para korban terdampak.

Tak hanya pemerintah dan berbagai relawan dari berbagai pihak, lembaga Mahasiswa se FKM UMI yang terdiri dari SENAT Mahasiswa, Himpunan Mahasiswa Jurusan Kesehatan Masyarakat, Keperawatan, Kebidanan dan HMI Komisariat FKM UMI pun turut andil membantu meringankan beban warga di wilayah tersebut.

Menurut Akmal, Selaku sekretaris umum Senat Mahasiswa FKM UMI, relawan dari Lembaga Mahasiswa se FKM UMI yang berangkat ke Luwu Utara sebanyak 12 orang yang didampingi oleh Andi Hartawan selaku pendamping Mahasiswa FKM UMI di Lokasi bencana.

“Kami dari keluarga Mahasiswa FKM UMI sangat prihatin atas musibah yang menimpa saudara(i) kita yang ada di Masamba Luwu Utara, dan sejak tanggal 22 Juli lalu kami berada di lokasi bersama relawan yang lain” ujar Akmal, Jumat, 24/7.

Adapun berbagai Kegiatan dan bantuan yang disalurkan kepada para warga korban banjir bandang di Masamba yakni melakukan Pemeriksaan Kesehatan secara door to door dirumah warga serta di lokasi pengungsian, trauma Healing kepada anak-anak dan membagikan pakaian, obat-obatan medis, popok bayi, susu, dan berbagai kebutuhan warga lainnya.

“Apa yang kami lakukan dalam aksi sosial kali ini tidak serta merta cuman meningkatkan eksistensi lembaga tapi ini demi kemanusiaan dengan kerendahan hati dan penuh keikhlasan, peristiwa bencana banjir bandang yang terjadi di masamba ini jadikan sebagai bentuk cerminan kita agar tetap melindungi alam sekitar dan semoga Masamba cepat pulih seperti sediakala. “Tutupnya (Ad/il)

spot_img
Terkini

Hadiri Bukber KKLR Sulsel, Wakil Wali Kota Aliyah Nikmati Makan Kapurung

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Wakil Wali kota Makassar Aliyah Mustika Ilham (AMI) menyempatkan menghadiri buka puasa bersama pengurus BPW Kerukunan...
Terkait
Terkini

Hadiri Bukber KKLR Sulsel, Wakil Wali Kota Aliyah Nikmati Makan Kapurung

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Wakil Wali kota Makassar Aliyah Mustika Ilham (AMI) menyempatkan menghadiri buka puasa bersama pengurus BPW Kerukunan...

Berita Lainnya