IDEAtimes.id, Makassar;- Ikatan Alumni SMK Kartika Wirabuana Makassar menggelar silaturahmi seluruh angkatan sabtu 8 Agustus 2020, di Cafe Tiamo.
Ketua IKA STEMKART, Maryam yang tercatat sebagai Alumni 96 jurusan Listrik mengumpulkan seluruh angkatan mulai dari 1982 sampai 2020 mengaku saat ini mendapat banyak kendala dimana database yang ada di sekolah tidak sesuai lagi.
“Sudah banyak alumni yang pindah domisili dan itu menjadi kendala berat bagi teman-teman pengurus. Tapi alhamdulillah berkat jejaring media sosial seluruh alumni SMK Kartika yang berada diluar Makassar merespon dengan cepat tentang kegiatan ini” Terangnya.
Dalam kegiatan yang dilaksanakan kali ini, IKA STEMKART mendapat penghargaan dari Yayasan Dompet Dhuafa Sulawesi Selatan atas keterlibatannya penggalangan donasi untuk korban banjir di Luwu Utara beberapa pekan yang lalu.
Meski tak dihadiri oleh kepala sekolah, kegiatan ini berjalan dengan lancar dan cukup menghibur karena dihadiri oleh Ucen seorang lelaki tua yang bekerja sebagai bujang sekolah di SMK KARTIKA WIRABUANA sejak awal berdirinya sekolah tersebut.
Terpisah, kepala Sekolah Kartika Wirabuana Makassar menyampaikan permohonan maafnya atas ketidakhadiran dirinya pada temu alumni.
“Assalamualaikum, Mohon maaf tidak menghadiri Silaturahmi dikarenakan bertepatan dengan rapat pertangungjawaban Qurban dan kebetulan saya menjadi ketua panitia”, Jelasnya.(*)