Kamis, Maret 13, 2025

Rujab Ketua DPRD Sulbar Rusak Akibat Gempa 5,9 di Majene

Terkait

IDEAtimes.id, SULBAR – Rumah Jabatan (Rujab) Ketua DPRD Sulawesi Barat turut hancur usai gempa dengan kekuatan 5,9 Magnitudo guncang Majene, Sulawesi Barat, Kamis, (14/1/2021).

Dari informasi yang dihimpun, Rujab Ketua DPRD Sulbar berada di Jalan Abdul Malik Pattana Endeng, Kelurahan Rangas, Kecamatan Simboro, Kabupaten Mamuju mengalami kerusakan yang cukup parah.

Atap, plafon serta garasi mobil rujab rusak dan sejumlah mobil rusak saat sedang terparkir.

Salah seorang yang berada di rujab, Hendi Purnomo mengatakan, saat kejadian, ia bersama beberapa orang sedang duduk santai di rujab.

“Awal kejadian di pukul 14.00 Wita, kondisi kami sedang duduk di dalam, langsung tiba-tiba terasa getaran gedung. Semakin besar getaran kami langsung keluar.” ujar Hendi Purnomo, mengutip detik.com.

Namun, kata Hendi, kepanikan semakin meningkat saat material di rujab mulai berjatuhan.

“Karena banyak plafon yang berjatuhan, kami berusaha untuk lari. Setelah kami sampai disini (luar) kami melihat banyak motor tertimpa runtuhan. Untuk korban alhamdulillah belum ada.” tuturnya.(*)

spot_img
Terkini

Hadiri Bukber KKLR Sulsel, Wakil Wali Kota Aliyah Nikmati Makan Kapurung

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Wakil Wali kota Makassar Aliyah Mustika Ilham (AMI) menyempatkan menghadiri buka puasa bersama pengurus BPW Kerukunan...
Terkait
Terkini

Hadiri Bukber KKLR Sulsel, Wakil Wali Kota Aliyah Nikmati Makan Kapurung

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Wakil Wali kota Makassar Aliyah Mustika Ilham (AMI) menyempatkan menghadiri buka puasa bersama pengurus BPW Kerukunan...

Berita Lainnya