Kamis, Maret 13, 2025

Rencana KLB Demokrat di Sumut, Nazaruddin dan Moeldoko Dikabarkan Akan Hadir

Terkait

IDEAtimes.id, JAKARTA – Isu Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat (PD) hingga saat ini masih terus berlanjut.

Meski Ketua Dewan Pembina Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyebut Moeldoko sebagai dalangnya, rencana KLB pun tak surut.

Terbukti, beredar foto-foto di sosial media akan dilaksanakannya Kongres Luar Biasa Demokrat di Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut).

Meski belum ada jadwal pelaksanaan, namun persiapan KLB kini telah siap untuk mengganti ketua umum Demokrat saat ini Agus Harimurti Yudhono (AHY).

Ketua Bappilu Demokrat Andi Arif dalam cuitannya di twitter mengatakan rencana kudeta terhadap AHY bukan lagi desas desus.

“Ini bukan desas desus Pak Muldoko dan sebagian kader akan melakukan kudeta. Temuan tim kami terjadi di Hotel The Hill di Sibolangit Kabupaten Deli Serdang.” tulis Andi Arif melalui cuitnya sebelum di Hack.

Bahkan ia mengatakan, KLB tersebut akan dihadiri oleh orang dari luar Kabupaten Deli Serdang.

“Setelah kami cek meminta siapa tamu yang dari luar kota ditemukan sejumlah nama seperti : Jhoni Allen, Nazarudin, Marzuki Ali, Moldoko, Darmizal, Ahmad Yahyah, Max, Sopochua dan lain-lain.” tulisnya lagi.

Namun Andi Arif mengaku dari daftar tamu yang ditemukan tidak ada nama-nama dari pengurus DPC Demokrat se Sumut.

Sementara itu, Partai Demokrat meminta kepada polisi agar menghentikan KLB tersebut jika terlaksana.

Partai Demokrat menilai, rencana KLB tersebut adalah ilegal dan tidak sesuai aturan di DPP.

“Selain itu alasannya ini urusan internal Partai Demokrat sehingga tidak bisa dibubarkan meski tidak ada ijin, kita pastikan alasan ini tidak benar,” kata Ketua Dewan Kehormatan PD Hinca Pandjaitan kepada wartawan, Kamis (3/4/2021), mengutip detik.com.

(Fadil/Iksan)

spot_img
Terkini

Hadiri Bukber KKLR Sulsel, Wakil Wali Kota Aliyah Nikmati Makan Kapurung

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Wakil Wali kota Makassar Aliyah Mustika Ilham (AMI) menyempatkan menghadiri buka puasa bersama pengurus BPW Kerukunan...
Terkait
Terkini

Hadiri Bukber KKLR Sulsel, Wakil Wali Kota Aliyah Nikmati Makan Kapurung

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Wakil Wali kota Makassar Aliyah Mustika Ilham (AMI) menyempatkan menghadiri buka puasa bersama pengurus BPW Kerukunan...

Berita Lainnya