Kamis, Maret 13, 2025

Prodi Ilmu Keperawatan FKM UMI Gelar Kuliah Tamu via Virtual

Terkait

IDEAtimes.id, MAKASSAR – Pendidikan Ners Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Muslim Indonesia (UMI) mengawali tahun ajaran baru dengan menggelar kuliah tamu dengan tema “Aspek Spiritual dalam keperawatan Holistik”, Kamis, (4/3/2021).

Kuliah tamu ini menghadirkan narasumber pakar spiritul Dr. Meidiana Triwidyatnti, S.Kep., M.Kep sebagai pembicara utama dalam kegiatan ini dan diselenggarakan oleh Prodi Pendidikan Ners S1 Ilmu Keperawatan dan Profesi Ners.

Kegiatan yang dibuka oleh Ibu Dr.Suharni A.Fachrin, SKM, M.Kes selaku Dekan FKM UMI dalam sambutannya, mengungkapkan rasa syukur dan mengapresiasi kegiatan kuliah tamu ini.

“Selain bisa membantu meningkatkan kemajuan program studi kedepannya, kegiatan ini juga sejalan dengan visi misi universitas, kami berharap kegiatan ini terus dilakukan tidak hanya dalam lingkup nasional tapi sampai ke lingkup internasional” ucap dia.

Dalam kesempatan ini Dr.Meidiana Dwiyanti, S.Kp., M.Sc. mengungkapkan bahwa membangun pondasi kesehatan jiwa melalui mindfulness spiritual sangat bermanfaat dalam menjaga fisik pada situasi pandemi sekarang ini.

“Maindfulness spiritual merupakan latihan membersihkan qalbu yang memiliki beberapa tahapan yaitu, membangun niat, membangun ridho, membangun taubat, doa, body scan, relaksasi, dan membangun tawakal”, sebut Dr. Meidiana.

Saat mewawancarai mahasiswa via online, salah satu mahasiswa profesi bernama Ikhsan mengatakan kuliah tamu ini sangat bermanfaat, apalagi sebagai mahasiswa baru profesi ners yang akan dihadapkan dengan kegiatan Luring maupun daring nantinya akan sangat membutuhkan mental yang kuat.

“Melalui kegiatan ini kami bisa menjaga fisik melalui mindfulness spiritual”. sebutnya.

Kegiatan yang sangat bermanfaat ini dihadiri oleh Pimpinan FKM UMI, Ketua Prodi S1 Ilmu Keperawatan dan Profesi Ners, Sekertaris S1 Ilmu Keperawatan dan Profesi Ners, pada Dosen, Staf dan Para Mahasiswa S1 Ilmu Keperawatan dan Profesi Ners dengan total partisipan 764 Orang.(*)

spot_img
Terkini

Antisipasi Peminjaman, Wali Kota Appi Akan Pasang GPS untuk Kendaraan Dinas Pemkot 

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, mengumpulkan seluruh kepala bagian dan kepala sub bagian di bawah naungan...
Terkait
Terkini

Antisipasi Peminjaman, Wali Kota Appi Akan Pasang GPS untuk Kendaraan Dinas Pemkot 

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, mengumpulkan seluruh kepala bagian dan kepala sub bagian di bawah naungan...

Berita Lainnya