IDEAtimes.id, MAKASSAR – Mimbar Masjid Raya, di Jalan Masjid Ratya, Kota Makassar dibakar oleh orang tak dikenal (OTK), Sabtu, (25/9/2021) pukul 01.15 dini hari.
Dari keterangan awal yang dihimpun, pelaku berhasil masuk kedalam masjid dan menutup CCTV untuk melancarkan aksinya.
Menanggapi kejadian ini, Ustasd Das’ad Latif meminta masyarakat agar tidak terprovokasi.
“Assalamualaikum warahmatullahi wabatakatu, saya di masjid raya, tkp pembakaran mimbar.” ucap Das’ad Latif dalam sebuah video berdurasi 1 menit 30 detik, Sabtu, (25/9).
“Alhamdulillah informasi yang diperoleh, Insha Allah akan disampaikan, disebarkan secara resmi oleh pihak kepolisian.” katanya.
Ia juga meminta kepada seluruh umat Islam agar tidak panik dan terprovokasi.
“Umat Islam tidak usah khawatir, ini bukan provokasi, ini bukan sesuatu yang membuat kita harus panik, Makassar tetap aman, tidak ada masalah, cuma ada kekeliruan yang kira-kira pak Kapolrestabes bisa jelaskan.” ucapnya.
Sementara itu, Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Witnu mengatakan dari hasil olak tempat kejadian sementara, ciri-ciri pelaku sudah diketahui.
“Dari hasil olah TKP yang kita lakukan, sementara sudah diketahui ciri-ciri dan identita pelaku yang diduga pelaku pembakaran.” ucapnya.
“Sekarang kita lakukan pengembangan, secara resmi kita belum bisa melakukan rilis karena kita masih melakukan pendalaman terhadap pelaku yang melarikan diri.” sebut dia.(*)