IDEAtimes.id, MAKASSAR – Lembaga Survei Charta Politica Indonesia melakukan survei mulai 29 November hingga 6 Desember 2021.
Survei tersebut memilih tiga aspek yakni Politik ,Ekonomi dan Hukum dengan mengambil jumlah sampel sebanyak 1200 responden yang tersebar di 34 propinsi.
Metodologi yang digunakan ialah metode acak bertingkat (multistage random sampling) dengan margin of error ± 2.83 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.
Khusus politik, hasil survei memperlihatkan peningkatan trend Partai Politik (Parpol) serta Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden 2024.
Untuk partai politik, PDI Perjuangan berada diurutan pertama dengan angka 24.9 persen disusul Gerindra 13.9 persen dan Golkar 9,4.
Berikutnya ada PKB dengan angka 8.3 persen dan PKS 6.5 persen. Sementara itu Nasdem, Demokrat , PAN dan PPP tidak masuk lima besar.
Lanjut ke Figur Capres, nama Ganjar Pranowo berada diurutan pertama dengan angka 28.2 persen disusul Prabowo Subianto 23.8 persen dan Anies Baswedan 19.6 persen.
Nama Menparekraf Sandiaga Uno berada diurutan keempat dengan angka 5.8 persen disusul Gubernur Jabar Ridwan Kamil dengan angka yang sama 5.8 persen.
Sedangkan di bursa cawapres, nama Sandiaga Uno menjadi urutan pertama dengan angka 27.7 persen disusul Ridwan Kamil 17.4 Persen dan Khofifah Indar Parawansa 9.1 persen.
Berikutnya, Ketum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono berada diurutan keempat dengan angka 9.0 persen disusul Ketua DPR Puan Maharani 4.7 persen.
(Iksan/Iqbal)