IDEAtimes.id, MAKASSAR – Barisan Pemuda Nusantara (Bapera) Sulawesi Selatan (Sulsel) melakukan kagiatan donor darah dan santunan anak yatim.
Kegiatan itu berlangsung di Sekretariat Bapera di Jalan AP Pettarani, Makassar, Sulsel, Jumat, (31/12/2021).
Sekedar diketahui, Bapera Sulsel bekerjasama dengan PMI wilayah Sulsel dalam aksi donor darah.
Sekretaris Bapera Sulsel Nasruddin Upel mengatakan bahwa ini adalah kegiatan akhir tahun untuk menebarkan kebaikan.
Kegiatan ini, kata dia, juga tak lepas dari dukungan Ketua Umum DPP Bapera Fadh A Rafiq.
