Rabu, April 9, 2025

Pameran Tunggal Lukisan Armin Toputiri, Ahmad Doli Kurnia Ucapkan Selamat

Terkait

IDEAtimes.id, MAKASSAR – Politisi Armin Mustamin Toputiri akan menggelar pameran tunggal hasil karya lukisannya, 12-17 Maret 2022 di Hotel Claro, Makassar.

Menjelang pameran tersebut, ucapan selamat dari berbagai kalangan seperti seniman, publik figur hingga politisi dan pejabat terus berdatangan.

Kali ini, ucapan tersebut datang dari Ketua Komisi II DPR RI Ahmad Doli Kurnia yang juga politisi partai Golkar.

Dalam kesempatannya, Doli sapaan akrabnya mengaku tak menyangka jika seniornya tersebut akan menggelar pameran lukisan.

“Saya Ahmad Doli Kurnia Tanjung, ketua komisi II DPR RI, Sahabat kak Armin tidak menyangka selama ini saya mengenal beliau di dunia aktivis baik HMI, KAHMI dan KNPI. Ternyata punya bakat terpendam sebagai pelukis.” ucap Ahmad Doli melalui video singkatnya yang diterima redaksi, Selasa, (8/3/2022).

“Saya kaget dan baru tau bahwa tanggal 12 besok di mulai pameran tunggal lukisan kak Armin.” lanjutnya.

Sebagai junior serta sahabat, Doli mengaku turut berbahagia atas pelaksanaan pameran tersebut.

“Sukses terus kak Armin, baik nanti tetap di jalur politik dan juga nanti hasil-hasil karya seninya bisa dinikmati banyak masyarakat terutama masyarakat Sulawesi Selatan.” ucapnya lagi.

“Sekali lagi selamat dan semoga sukses selalu.” tutupnya. (*)

spot_img
Terkini

Bukan Diskualifikasi, Akhmad Syarifuddin Diberi Waktu Perbaikan Berkas Lima Hari dari KPU Sulsel

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulawesi Selatan telah menindaklanjuti rekomendasi Bawaslu kota Palopo terkait perihal rekomendasi pelanggaran...
Terkait
Terkini

Bukan Diskualifikasi, Akhmad Syarifuddin Diberi Waktu Perbaikan Berkas Lima Hari dari KPU Sulsel

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulawesi Selatan telah menindaklanjuti rekomendasi Bawaslu kota Palopo terkait perihal rekomendasi pelanggaran...

Berita Lainnya