Kamis, Maret 13, 2025

Mahasiswa Luwu Raya Sesalkan Pernyataan Gubernur Sulsel Soal Rampi

Terkait

IDEAtimes.id, MAKASSAR – Pernyataan Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman terkait masyarakat Rampi, Luwu Utara terus menuai sorotan.

Kali ini, sorotan datang dari mahasiswa Luwu Raya yang tergabung dalam Ikatan Pelajar Mahasiswa Indonesia Luwu (IPMIL) Raya UMI Makassar.

Yandi selaku ketua Ipmil Raya UMI mengatakan, pernyataan tersebut sangat melukai masyarakat Luwu Raya terkhusus Rampi.

“Sebagai pemimpin apalagi Gubernur tentu keliru dengan pernyataan itu, yah bisa jadi diakui itu bercanda tapi sangat kelewatan.” ungkap Yandi, Sabtu, (14/5).

Dikatakan Yandi, seharusnya Andi Sudirman tidak melontarkan pernyataan itu tapi lebih kepada memberi solusi buat masyarakat Rampi.

“Pak Gubernur harus pahami bahwa masyarakat di Rampi itu menderita puluhan tahun, bapak bisa bayangkan betapa kecewanya mereka jika mendengar kata-kata itu yang seharusnya tidak keluar dari mulut pemimpinnya.” jelasnya.

Baiknya kata Yandi, Gubernur Sulsel membantu perjuangan masyarakat dalam pembentukan Luwu Tengah dan Provinsi Luwu Raya.

“Kami dari dulu dari orang tua kami, senior, menginginkan Luwu Tengah dan Provinsi Luwu Raya terbentuk, bukan pernyataan seperti ini yang seakan akan dianggap bercanda tapi menyakitkan.” tutupnya.

Diberitakan sebelumnya Andi Sudirman menanggapi rencana masyarakat Rampi, Luwu Utara untuk pindah domisili ke Sulawesi Tengah.

Dalam sambutannya di HUT ke-19 Luwu Timur, Andi Sudirman sempat menyinggung isu pindah domisili warga Rampi.

“Sama yang di Rampi, saya sampaikan di Luwu Utara, katanya mau keluar dari Sulawesi-Selatan ? Kenapa tidak sekalian keluar dari Indonesia.” ucapnya, Kamis, (12/5). (*)

spot_img
Terkini

Antisipasi Peminjaman, Wali Kota Appi Akan Pasang GPS untuk Kendaraan Dinas Pemkot 

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, mengumpulkan seluruh kepala bagian dan kepala sub bagian di bawah naungan...
Terkait
Terkini

Antisipasi Peminjaman, Wali Kota Appi Akan Pasang GPS untuk Kendaraan Dinas Pemkot 

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, mengumpulkan seluruh kepala bagian dan kepala sub bagian di bawah naungan...

Berita Lainnya