IDEAtimes.id, MAKASSAR – Satuan Reaksi Cepat (SARC) KAHMI Sulawesi Selatan menggelar rapat pengurus di Sekretariat MW KAHMI Sulsel, Kompleks Nusa Indah, Makassar, Selasa, (7/6/2022).
Rapat yang dihadiri sejumlah pengurus itu membahas terkait program kerja perekrutan relawan kemanusiaan atau Volunteer.
Dari hasil rapat, SARC dijadwalkan akan menggelar perekrutan relawan dalam waktu dekat dengan jumlah peserta terbatas.
Direktur SARC Faidar Mile mengatakan, langkah awal setelah terbentuknya organisasi ini ialah membenahi internal kepengurusan.
“Merekrut relawan adalah agenda utama kita, dimana mereka dipersiapkan apabila tiba-tiba terjadi bencana di suatu wilayah atau daerah.” ungkap Faidar seusai rapat, Selasa, (7/6).
