Kamis, Maret 13, 2025

Hariyono Terpilih Sebagai Ketua Umum DPP OMPI Sulsel

Terkait

IDEAtimes.id, MAKASSAR – Kongres Dewan Pengurus Pusat (DPP) Organisasi Mahasiswa Pemuda Intelektual (OMPI) Sulawesi Selatan (DPP OMPI sul-sel) sukses dilaksanakan selama tiga hari.

Berlangsung sejak tanggal 5 hingga 7 Juli, kongres ini dihadiri oleh 4 wilayah yaitu Selatan, Utara, Timur dan Istimewa.

Kongres yang dirangkaikan pemilihan Ketua Umum ini menetapkan Hariyono dari wilayah Selatan sebagai ketua terpilih.

Usai terpilih, Hariyono mengatakan jika dirinya tidak pernah membayangkan akan menahkodai DPP OMPI Sulsel.

“Saya tidak pernah menyangka akan menahkodai DPP OMPI. Ini adalah amanah dan tanggung jawab besar bagi saya untuk mewujudkan harapan Ompi sel-sel sekaligus harapan kader.” ujarnya, Jumat, (8/7) via WhatsApp.

Lanjut, Hariyono menuturkan, dirinya banyak terinspirasi dari ketua umum sebelum dirinya.

“Beliau memberikan pelajaran besar kepada saya, bahwa sesungguhnya setiap kita mendapatkan kepercayaan yang lebih tinggi maka pada saat itu juga tugas tanggung jawab kita semakin besar,” katanya. (*)

spot_img
Terkini

Hadiri Bukber KKLR Sulsel, Wakil Wali Kota Aliyah Nikmati Makan Kapurung

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Wakil Wali kota Makassar Aliyah Mustika Ilham (AMI) menyempatkan menghadiri buka puasa bersama pengurus BPW Kerukunan...
Terkait
Terkini

Hadiri Bukber KKLR Sulsel, Wakil Wali Kota Aliyah Nikmati Makan Kapurung

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Wakil Wali kota Makassar Aliyah Mustika Ilham (AMI) menyempatkan menghadiri buka puasa bersama pengurus BPW Kerukunan...

Berita Lainnya