IDEAtimes.id, JABAR – PSM Makassar akan melakoni laga pekan ke-4 BRI Liga 1 2022/2023 melawan Rans Nusantara FC.
Laga PSM vs Rans Nusantara akan berlangsung di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat (Jabar), Senin (15/8) pukul 19.15 Wita.
Pelatih PSM Bernardo Tavares mengatakan, ia bersama timnya tidak bisa melakukan official training sesuai jadwal keinginannya.
“Satu hal yang ingin kami sampaikan bahwa ini merupakan perdana laga tandang (Away) di liga 1 dan kami tidak bisa melakukan official training sesuai jadwal yang kita inginkan.” ungkap Bernardo dalam sesi konferensi persnya, Minggu, (14/8/2022).
“Tentu ini sangat tidak baik bagi kami dan opsi yang diberikan hanya melakukan official training di pagi hari tentu ini tidak baik bagi PSM tidak diberikan memilih waktu dan wasit.” tambahnya.
Bahkan Bernardo menegaskan jika persiapan sangat terganggu soal jadwal official training yang tidak sesuai dengan keinginan tim.
“Untuk persiapan kita pasti terganggu karena official training di stadion tidak sesuai dengan keinginan kita .” jelasnya.
Terkait laga melawan Rans Nusantara, Bernardo mengakui jika tim tersebut memiliki pemain yang bagus.
“Terkait Rans klub ini memiliki pemain yang bagus asing maupun lokal terlebih saat mengalahkan Persija di Piala Indonesia 5-1. Tentu ini adalah klub yang hebat.” ungkapnya.
“Tapi kita saat ini sudah mempelajari hasil dari pertandingan mereka yakni dua kali draw dan kalah melawan tim juara. Mereka juga punya waktu recovery yang banyak dari pada kita namun oke kita akan bermain dengan baik.” bebernya.
(Iqbal/Rahmat)