IDEAtimes.id, BONE – Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar, H.A.M. Nurdin Halid menyerukan seluruh kader partai berlambang pohon beringin di daerah agar massif melakukan konsolidasi di semua tingkatan jelang pemilu 2024 mendatang.
Seruan tersebut diungkapkan NH saat diamanahkan menutup secara resmi kegiatan kemah bakti DPD Golkar Kabupaten Bone, Senin (19/9/2022).
Kegiatan tersebut dilaksanakan sejak 16 hingga 19 Oktober, hari ini, diikuti kurang lebih 700 peserta yang merupakan kader Golkar se kabupaten Bone. Adapun lokasi atau tempat pelaksanaannya dipusatkan di wisata Pallette.
