Kamis, Maret 13, 2025

Cristiano Ronaldo : Memenangkan Piala Dunia Adalah Impian Saya

Terkait

IDEAtimes.is, FOOTBALL – Timnas Portugal harus tersingkir di babak perempat final Piala Dunia Qatar melawan Maroko.

Portugal tersingkir setelah kalah 1-0 dari perwakilan Afrika, Maroko melalui gol yang dicetak Y. En-Nesyri.

Laga Portugal vs Maroko berlangsung di Al Thumama Stadium, Sabtu, (10/12/2022) waktu setempat.

Ronaldo Cs menyusul Brasil dan Belanda yang lebih duluan pulang setelah kalah lewat adu penalti.

Atas kekalahan ini, pemain bintang Portugal Cristiano Ronaldo memberikan pesan menyentuh melalui sosial medianya.

Dalam unggahannya, mantan pemain Real Madrid ini mengakui jika memenangkan piala dunia adalah impian besarnya.

“Memenangkan Piala Dunia untuk Portugal adalah impian terbesar dan paling ambisius dalam karir saya. Untungnya, saya memenangkan banyak gelar berdimensi internasional, termasuk untuk Portugal, tetapi menempatkan nama negara kita di level tertinggi di dunia adalah impian terbesar saya.” tulis Ronaldo di laman facebooknya, Minggu, (11/12).

“Saya berjuang untuk itu. Aku berjuang keras untuk mimpi ini. Dalam 5 penampilan yang saya cetak di Piala Dunia selama 16 tahun, selalu bersama para pemain hebat dan didukung oleh jutaan orang Portugis, saya memberikan segalanya. Saya meninggalkan semuanya di lapangan. Saya tidak pernah memalingkan wajah saya ke pertarungan dan saya tidak pernah menyerah pada mimpi itu.” lanjut dia.

Ronaldo menegaskan, dirinya tidak akan membelakangi rekan setim atau satu negaranya.

“Sayangnya, kemarin mimpi itu berakhir. Tidak ada gunanya bereaksi panas. Saya hanya ingin semua orang tahu bahwa banyak yang telah dikatakan, banyak yang telah ditulis, banyak yang telah dispekulasikan, tetapi dedikasi saya untuk Portugal tidak berubah dalam sekejap. Saya selalu menjadi satu orang lagi yang berjuang untuk tujuan semua orang dan saya tidak akan pernah membelakangi rekan satu tim dan negara saya.” tegasnya.

“Untuk saat ini, tidak banyak lagi yang bisa dikatakan. Terima kasih, Portugal. Terima kasih, Qatar. Mimpi itu indah selama itu berlangsung. Sekarang, saatnya menjadi penasihat yang baik dan biarkan masing-masing menarik kesimpulannya sendiri.” tutup mantan pemain Juventus dan Manchester United ini.

(Iqbal/Syaf)

spot_img
Terkini

Hadiri Bukber KKLR Sulsel, Wakil Wali Kota Aliyah Nikmati Makan Kapurung

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Wakil Wali kota Makassar Aliyah Mustika Ilham (AMI) menyempatkan menghadiri buka puasa bersama pengurus BPW Kerukunan...
Terkait
Terkini

Hadiri Bukber KKLR Sulsel, Wakil Wali Kota Aliyah Nikmati Makan Kapurung

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Wakil Wali kota Makassar Aliyah Mustika Ilham (AMI) menyempatkan menghadiri buka puasa bersama pengurus BPW Kerukunan...

Berita Lainnya