Rabu, Maret 12, 2025

Survei SMRC : Ganjar Ungguli Anies dan Prabowo

Terkait

IDEAtimes.id, MAKASSAR – Saiful Munjani Research and Consulting (SMRC) merilis hasil survei Bakal Calon Presiden 2024.

Survei yang dilakukan 3-11 Desember 2022 itu menempatkan Ganjar Pranowo diurutan pertama disusul Anies Baswedan dan Prabowo Subianto.

Dalam format pertanyaan semi terbuka 45 nama, Ganjar mendapat dukungan terbanyak 26,5%,
disusul Anies Baswedan 18,6%, Prabowo 16,8%, Ridwan Kamil 6%, dan nama-nama lain di bawah
3%. Sementara yang belum tahu 14,4%.

“Bila calon hanya tiga, dan yang bersaing Prabowo vs Ganjar vs Anies, maka Ganjar unggul atas keduanya.” tulis SMRC dalam keterangan persnya yang diterima redaksi, Jumat, (23/12).

Sementara itu, SMRC juga membeberkan jika pemilihan diadakan setelah survei dilakukan maka nama Ganjar berada diurutan pertama.

“Bila pemilihan presiden diadakan ketika survei terakhir dilakukan
(Desember 2022), ada 3 nama yang mendapat dukungan paling
signifikan: Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto, dan Anies Baswedan.” sebut SMRC.

“Nama-nama lain masih jauh tertinggal di bawah. Ketika bakal calon dibatasi hanya empat, Ganjar berada di urutan teratas. Jika Ganjar tidak maju, maka Prabowo yang unggul.” terang SMRC.

Namun demikian, tidak ada calon yang mendapat dukungan di
atas 50% sehingga terbuka kemungkinan pilpres akan dua putaran.

Bila calon hanya tiga, dan yang bersaing Prabowo vs Ganjar vs Anies, maka Ganjar cenderung unggul atas keduanya.

“Dalam simulasi 3 nama ini juga tidak ada calon yang dominan di atas 50% sehingga pilpres juga akan dua putaran. Bila calon yang bersaing para ketua partai besar (PDIP, Golkar, dan Gerindra), Prabowo mendapat dukungan di atas 50%, unggul atas Airlangga Hartarto dan Puan Maharani.” beber SMRC. (*)

spot_img
Terkini

Bupati Andi Utta Respons Pengkritiknya : Kita Rangkul “Sampah-sampah” Itu

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Bupati Bulukumba Andi Muchtar Ali Yusuf atau Andi Utta kembali viral saat menyampaikan sambutannya di hadapan...
Terkait
Terkini

Bupati Andi Utta Respons Pengkritiknya : Kita Rangkul “Sampah-sampah” Itu

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Bupati Bulukumba Andi Muchtar Ali Yusuf atau Andi Utta kembali viral saat menyampaikan sambutannya di hadapan...

Berita Lainnya