IDEAtimes.id, MAKASSAR – DPP KNPI dibawah kepemimpinan Haris Pertama resmi menunjuk Pelaksana Tugas (Plt) Ketua KNPI Sulsel.
Penunjukan itu usai SK kepengurusan KNPI Sulsel dibawah kepemimpinan Arham Basmin Mattayang selesai 18 Januari 2023.
Penunjukan itu melalui SK DPP KNPI Nomor : Kep. 019/DPP.KNPI/I/2023 tentang perpanjangan masa jabatan kepengurusan DPD KNPI Provinsi Sulawesi Selatan periode 2019-2022 sampai dengan bulan Agustus 2023.
Dalam SK tersebut, Haris Pertama menunjuk Andi Surahman Batara sebagai Plt Ketua dan Imran Yusuf sebagai Sekretaris dan Ketua Harian Ardiatma serta Bendahara Ismail Bachtiar.
Andi Surahman Batara yang dihubungi terkait SK PLT ini membenarkan penunjukan tersebut.
Kata dia, dirinya baru saja menerima SK dari Ketua Umum DPP KNPI Haris Pertama di Jakarta, Rabu, (18/1/2023).
“Iya (benar) saya PLT di Sulsel. Ini atas petunjuk Ketua Umum juga Bung Haris Pertama.” ungkap Andi Surahman yang dihubungi via WhatsApp, Rabu, (18/1/2023).
Dia menjelaskan, pada rapat pleno terakhir, Arham Basmin Mattayang dengan tegas mengatakan tidak bersedia memperpanjang SK kepengurusan.
“Memang Ketua Arham kan sudah menegaskan diawal rapat pleno terakhir bahwa dia tidak akan memperpanjang SK kepengurusannya. Tapi kan saat ini beliau sebagai wakil ketua umum di DPP.” jelasnya.
Untuk struktur, Andi Surahman mengaku jika ada beberapa perubahan dalam kepengurusan seperti sekretaris dan bendahara.
“Kalau kepengurusan ada perubahan sedikit seperti sekretaris dan bendahara.” tandasnya. (*)