IDEAtimes.id, LUWU TIMUR – Ketua BPW Kerukunan Keluarga Luwu Raya (KKLR) Sulawesi Selatan Hasbi Syamsu Ali menghadiri peringatan HUT Luwu Timur ke-20 tahun.
Peringatan HUT ke-20 Luwu Timur ini berlangsung di ruang paripurna DPRD Luwu Timur, Rabu, (3/5).
Hasbi Syamsu Ali hadir didampingi sejumlah pengurus BPW KKLR Sulsel dengan mengenakan pakaian adat.
Di HUT ke-20 ini, Hasbi Syamsu berharap Luwu Timur ke depan bisa lebih maju dalam berbagai hal.
“Alhamdulillah Luwu Timur sudah berusia 20 tahun, tentu berbagai harapan terus hadir di tengah-tengah masyarakat dibawah kepemimpinan Bapak Budiman serta wabup yang baru terpilih Andi Akbar Laluasa.” ungkap Hasbi Syamsu Ali, Rabu, (3/5).
“Kesejahteraan masyarakat adalah salah satu tanda bahwa daerah itu berkembang dan maju, sehingga kita dikepengurusan BPW KKLR mengharapkan pemerintah terus hadir untuk masyarakat demi kemajuan daerah.” harapnya.
Saat ini, kata Hasbi masih banyak pekerjaan rumah bagi pemerintah Luwu Timur yang belum terselesaikan.
Namun dirinya percaya, seluruh stake holder bisa bekerjasama untuk menyelesaikan permasalahan yang ada demi kemakmuran daerah dan masyarakat.
“Setiap daerah punya masalah pastinya tapi tergantung pemerintahnya apakah mau menyelesaikan atau tidak dan saya yakin di Luwu Timur pemerintahnya peka atau peduli terhadap permasalahan yang dialaminya sehingga pasti akan diselesaikan dengan baik.” tandasnya. (*)