IDEAtimes.id, MAKASSAR – Perusahaan Daerah (Perusda) Rumah Pemotongan Hewan (RPH) menyediakan hewan qurban jelang Hari Raya Idul Adha.
Hewan qurban jenis sapi lokal itu disiapkan RPH Makassar dengan harga bervariasi sesuai berat hewan.
Direktur Operasional RPH Wahyu Kasim mengatakan, hewan tersebut disiapkan untuk warga kota Makassar yang ingin berqurban di hari raya Idul Adha.
“Iya (benar) RPH siapkan hewan qurban sapi untuk seluruh masyarakat kota Makassar yang ingin berqurban.” ungkap Wahyu Kasim, Senin, (15/5) saat ditemui di ruangannya.
