Selasa, Januari 20, 2026

Kesedihan AC Milan di Akhir Musim, Ibrahimovic Pensiun Hingga Maldini Dipecat Sebagai Dirtek

Terkait

IDEAtimes.id, MAKASSAR – Klub raksasa Italia AC Milan nampaknya kini dalam masa transisi seusai berakhirnya liga.

Dalam laga terakhir melawan Hellas Verona, Senin, (5/6) dini hari, Rossoneri menang 3-1 di San Siro lewat gol Oliver Giroud dan Rafael Leao.

Di pertandingan itu juga, menjadi momen perpisahan Zlatan Ibrahimovic setelah dua musim memperkuat Milan dengan mengantarkan Scuddeto musim 2021/2022.

Secara resmi, Milan mengadakan salam perpisahan di depan ribuan Milanisti usai pertandingan melawan Verona.

Striker berusia 41 tahun itu pun juga resmi pensiun dari karir profesionalnya dan membuat pemain Milan merasakan kesedihan.

20230607 011203
Paolo Maldini dan Ricky Massara (Foto/Twitter)

Sehari setelah perpisahan Ibra, kabar mengejutkan kembali menghampiri Milan usai Direktur Teknik Maldini dipecat oleh manajemen.

Pemecatan itu setelah pertemuan antara Maldini dan Gerry Cardinale. Keduanya disebut sudah tidak sevisi lagi.

Mungkin bagi Maldini, itu bukanlah hal yang mengagetkan karena isu pemecatan sudah terdengar belakangan ini.

Jabatan yang sudah dipegang legenda Rossoneri itu sejak tahun 2018, sejatinya baru habis kontrak pada musim panas 2024 mendatang.

Padahal sejak bergabung dengan Milan, Maldini mampu meningkatkan kualitas pemain yang dibeli dengan harga sesuai keuangan tim.

Dengan keluarnya Maldini, Ricki Massara dan pensiunnya Ibrahimovic dipastikan menjadi kesedihan bagi para pemain Milan.

(Adel/Iksan)

spot_img
spot_img
Terkini

MK Putuskan yang Masuk Kategori Pemuda Berusia 16 Sampai 30 Tahun

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Mahkamah Konstitusi (MK) menolak Permohonan Nomor 222/PUU-XXIII/2025 mengenai pengujian materiil Pasal 1 angka 1 Undang-Undang Nomor...
Terkait
Terkini

MK Putuskan yang Masuk Kategori Pemuda Berusia 16 Sampai 30 Tahun

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Mahkamah Konstitusi (MK) menolak Permohonan Nomor 222/PUU-XXIII/2025 mengenai pengujian materiil Pasal 1 angka 1 Undang-Undang Nomor...

Berita Lainnya