IDEAtimes.id, JAKARTA – Ketua Umum PSSI Erick Thohir menanggapi isu tidak hadirnya Lionel Messi bersama Timnas Argentina.
Menteri BUMN ini menegaskan, pertandingan yang akan berlangsung 19 Juni itu adalah Timnas Indonesia melawan Argentina.
“Saya sudah sampaikan sejak awal, kita ini kan pertandingan Tim Nasional Indonesia dan tim nasional Argentina,” kata Erick di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Selasa (13/6/2023) dikutip dari detik.com.
Jadi, kata dia, Timnas Indonesia akan melawan Argentina bukan melawan Lionel Messi memgingat pertandingan ini adalah FIFA Matchday.
“Kalau Tim Nasional Indonesia sama Messi saja berarti pertandingan Tim Nasional dan Messi All Star, beda. Ini FIFA Matchday, FIFA Matchday itu kita mencari poin ya, dengan Palestina besok malam itu kita mencari poin,” tuturnya.
Erick juga menyayangkan warga Indonesia yang hanya terfokus pada pertandingan melawan Argentina padahal besok malam Indonesia akan melawan Palestina.
“Nah kadang-kadang semua terfokus pada Argentina padahal Palestina pun berat besok malam, jadi ini kalau bisa FIFA match day ini seperti ini, di mana saya sudah janjikan kalau ada 8 FIFA Matchday, 7 mencari ranking, 1 mencari tentu peningkatan mental dan juga persepsi sepakbola dunia. Bahwa sepakbola Indonesia bangun dari tidur,” beber dia.
Diberitakan sebelumnya jika Lionel Messi tidak akan ikut bermain bersama Timnas Argentina di Indonesia.
Kabar itu disampaikan beberapa akun twitter yang menyebutkan jika La Albiceleste hanya akan memainkan tim lapis duanya. (*)