Rabu, Maret 12, 2025

Zulkifli Terpilih Sebagai Ketua Karang Taruna Kota Makassar : Terima Kasih Atas Kepercayaannya!

Terkait

IDEAtimes.id, MAKASSAR – Temu Karya Karang Taruna (TKKT) ke VIII Kota Makassar menetapkan Zulkifli ST sebagai Ketua terpilih.

Temu Karya Karang Taruna tersebut  berlangsung di Baruga Angin Mamiri, Rumah Jabatan Wali Kota Makassar, Jalan Penghibur, Minggu 16 Juli 2023.

Muhammad Zulkifli,ST., MM yang merupakan calon tunggal terpilih secara aklamasi sebagai sebagai Ketua Karang Taruna Kota Makassar.

Usai terpilih Zulkifli menyampaikan banyak terima kasih kepada seluruh pihak termaksud pemerintah kota Makassar atas dukungannya terhadap organisasi sosial ini.

“Terima kasih buat seluruh kader karang taruna diseluruh tingkatan di kota Makassar atas support nya serta elemen organisasi lainnya yang telah menyukseskan temu karya,” kata Zulkifli, Senin, (17/7).

“Terkhusus kepada bapak Wali kota Ramdhan Pomanto, yang telah berkesempatan memberi dukungan nya kepada Karang Taruna Kota Makassar sehingga temu karya dapat berjalan lancar sesuai rencana,” tutur Zulkifli.

Lanjut Zul, ketua Karang Taruna Sulawesi Selatan Harmansyah juga turut menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada semua pihak.

“Tak kalah penting juga saya sampaikan ucapan terima kasih saya, kepada Ketua Karang Taruna Sulsel, Harmansyah, yang banyak memberikan masukan kepada Panitia Penyelenggara dan saya tentunya yang telah diberi amanah untuk memimpin Karang Taruna Kota Makassar,” sambung dia.

“Karang Taruna memilih saya secara aklamasi. Insya Allah ke depan saya akan membawa organisasi kekaryaan ini jauh lebih baik tentunya,” tutup alumni Universitas Muslim Indonesia ini. (*)

spot_img
Terkini

Perumda TM Palopo Gelar Diklat, Peningkatan Kualitas SDM untuk Karyawan

IDEAtimes.id, PALOPO - Perumda Air Minum Tirta Mangkaluku Palopo menggelar Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) bagi karyawan baik eksternal maupun...
Terkait
Terkini

Perumda TM Palopo Gelar Diklat, Peningkatan Kualitas SDM untuk Karyawan

IDEAtimes.id, PALOPO - Perumda Air Minum Tirta Mangkaluku Palopo menggelar Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) bagi karyawan baik eksternal maupun...

Berita Lainnya