Rabu, Maret 12, 2025

Lawan Rans Nusantara, Bernardo Tavares : Ini Pertandingan yang Sulit

Terkait

IDEAtimes.id, MAKASSAR – PSM Makassar akan menghadapi Rans Nusantara FC dalam lanjutan Liga BRI 1 2023/2024.

Duel Rans Vs PSM akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Senin (30/10) sore Wita.

Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares mengungkapkan, melawan Rans merupakan pertandingan yang sulit bagi timnya.

“Dibandingkan dengan lawan, mereka (Rans) memiliki waktu yang lebih, tapi ini sudah biasa bagi kita di liga musim ini.” ungkap Bernardo, Minggu, (29/10).

“Kami hanya fokus untuk recovery, sebab, besok merupakan pertandingan yang sulit bagi kami karena kami akan melawan tim dengan pertahanan terbaik sejauh ini.” jelasnya.

Kata Bernardo, Rans saat ini baru kebobolan 15 gol dan lebih banyak memenangkan second ball saat bermain.

“Di mana mereka hanya kemasukan 15 gol, mereka juga agresif, mereka juga sering long ball dan memenangkan second ball serta mereka punya pemain yang dapat menjadi pembeda. ” katanya.

“Kalau kami ingin mendapatkan hasil pada pertandingan besok, kami harus betul-betul fokus”, tutup pelatih asal Portugal ini. (*)

spot_img
Terkini

Tuan Rumah STQH Tingkat Provinsi, Bupati Andi Rahim : Momen Promosikan Luwu Utara

IDEAtimes.id, LUWU UTARA - Kabupaten Luwu Utara menjadi tuan rumah Seleksi Tilawatil Qur'an dan Hadits (STQH) tingkat provinsi Sulawesi...
Terkait
Terkini

Tuan Rumah STQH Tingkat Provinsi, Bupati Andi Rahim : Momen Promosikan Luwu Utara

IDEAtimes.id, LUWU UTARA - Kabupaten Luwu Utara menjadi tuan rumah Seleksi Tilawatil Qur'an dan Hadits (STQH) tingkat provinsi Sulawesi...

Berita Lainnya