Kamis, Maret 13, 2025

Bawaslu Luwu Respons Tudingan Adanya Intervensi Saat Rekapitulasi Tingkat Kecamatan

Terkait

IDEAtimes.id, LUWU – Rekapitulasi perhitungan suara oleh KPU tingkat Kabupaten Luwu usai dilaksanakan, Senin, (4/3).

Meski sempat terjadi beberapa perdebatan, namun rekapitulasi tersebut berjalan lancar dan berakhir sukses.

Namun, dalam proses rekapitulasi, sempat tersiar kabar jika Ketua Bawaslu Luwu diduga melakukan intervensi hasil rekap salah satu kecamatan.

Ketua Bawaslu Luwu disebut menginterpensi hasil rekap Kecamatan di Kecamatan Bupon untuk merubah hasil.

Menanggapi isu itu, Ketua Bawaslu Luwu Irpan meluruskan disinfomasi yang beredar luas di masyarakat soal dugaan intervensi perubahan suara.

“Jadi penting saya luruskan terkait dgn isu2 yg berkembang selama proses rekap KPU tingkat Kabupaten.” ungkap Irpan, Kamis, (7/3).

“Adapun yang terjadi di Kecamatan Bupon pada saat itu adanya Hasil DA rekap Kecamatan Bupon yang tidam sesuai dengan hasil Pengawasan Rekap Panwascam , Sehigga pada saat itu Panwascam Bupon memberikan rekomendasi saran perbaikan untuk dilakukan pembetulan atas ketidaksesuaian hasil yang ada di DA hasil Rekap Kecamatan.” jelasnya.

Akan tetapi, kata Irpan, PPK Bupon pada Saat itu tidak Menindaklanjuti Rekomendasi Saran Perbaikan dari Panwascam Bupon.

“Jadi perlu saya tegaskan tidam ada intervensi untuk mengubah tetapi apa yg di lakukan oleh Panwascam Bupon memberikan saran perbaikan, sudah sesuai sebagaimna yang diatur perbawaslu 5 tentang pengawasan.” tambah dia.

Kejadian yang sama juga terjadi di Lamasi Timur, dimana kata Irpan adanya perbedaan hasil pengawasan Panwascam dengan Hasil DA rekap Kecmaatan dan juga telah di berikan saran Perbaikan.

“Terkait 2 Kejadian tersebut Panwascam Bupon dan Lamasi Timur telah memberikan rekomendasi adanya dugaan pelanggaran admnistrasi dan Pidana Pemilu kepada KPU Kabupaten Luwu.” tegas dia.

“Dan Alhamdulilh untuk dugaan pelanggaran admnistrasinya telah di tindak lanjuti dilakukan perbaikan di rekap Kabupaten dengan menindaklajuti saran perbaikan Panwascam untuk Memperbaiki Hasil Perolehan Suara di rekap Kab dengan kembali Memeriksa Salinan C1 dan C Hasil.” tuturnya.

Dan terkait dugaan Pelanggaran Pidana Pemilu tambah Irpan, Sementara menunggu kajian dari Sentra Gakumdu apakah akan di naikan ke tahap penyelidikan untuk di Lakukan proses klarifikasi. (*)

spot_img
Terkini

Hadiri Bukber KKLR Sulsel, Wakil Wali Kota Aliyah Nikmati Makan Kapurung

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Wakil Wali kota Makassar Aliyah Mustika Ilham (AMI) menyempatkan menghadiri buka puasa bersama pengurus BPW Kerukunan...
Terkait
Terkini

Hadiri Bukber KKLR Sulsel, Wakil Wali Kota Aliyah Nikmati Makan Kapurung

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Wakil Wali kota Makassar Aliyah Mustika Ilham (AMI) menyempatkan menghadiri buka puasa bersama pengurus BPW Kerukunan...

Berita Lainnya