Selasa, April 15, 2025

Dewan Muchlis Misbah Buka Puasa Bareng Ribuan Warga Maccini

Terkait

IDEAtimes.id, MAKASSAR – Ribuan warga maccini Kecamatan Makassar menghadiri undangan buka puasa bersama di Masjid Mujahidin, Jalan Maccini Sawah, Minggu (24/3/2024).

Acara buka puasa bersama yang diinisiasi oleh sejumlah tokoh masyarakat di Maccini turut menghadirikan Anggota DPRD Kota Makassar, Muchlis Misbah.

Bahkan, dihadiri oleh Anggota DPRD Sulsel Andi Rachmatika Dewi alias Cicu beserta unsur tri pilar dari pemerintah Kota Makassar.

Muchlis Misbah mengatakan buka puasa bersama ini merupakan inisiatif dari para tokoh masyarakat untuk mempererat silaturahmi di bulan ramadan.

Apalagi, buka puasa bersama makin sempurna dengan tauziah ramadan yang disampaikan oleh Ustadz Haji Muhammad. Ia juga memimpin zikir dan doa menjelang buka puasa.

“Semoga semangat kebersamaan ini tetap terjaga apalagi di bulan suci ramadan kita saling berlomba-lomba memperbanyak amal dan ibadah,” ujar Muchlis Misbah.

Dihadapan para warga maccini, Muchlis Misbah yang terpilih kembali sebagai anggota DPRD Makassar tahun ini sangat bangga dengan warga maccini yang telihat kompak.

“Bulan puasa ini memang momentumnya bisa mempererat silaturahmi, kita berharap terus mengedepankan yang namanya persaudaraan dengan kumpul-kumpul seperti ini,” terangnya.

Dirinya pun menyampaikan terima kasih kepada para warga maccini yang pada Pemilu 2024 kemarin telah memberikan kontribusi positif terhadap dirinya.

“Apresiasi juga kami sampaikan kepada pada wargaku di maccini, mari terus menjaga kekompakan ini supaya tidak terputus,” tukasnya.

spot_img
Terkini

Pimpin Apel Satpol PP di Wajo, Gubernur Sulsel Pakai Jeep Andalan Buatan SMK 2 Pangkep

IDEAtimes.id, WAJO - Apel Gelar Pasukan Kesiapsiagaan Nasional Satpol PP dan Satlinmas Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan sebagai rangkaian peringatan...
Terkait
Terkini

Pimpin Apel Satpol PP di Wajo, Gubernur Sulsel Pakai Jeep Andalan Buatan SMK 2 Pangkep

IDEAtimes.id, WAJO - Apel Gelar Pasukan Kesiapsiagaan Nasional Satpol PP dan Satlinmas Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan sebagai rangkaian peringatan...

Berita Lainnya