Kamis, April 3, 2025

Arham Basmin Hadiri Penyerahan Formulir Bacakada DPW PSI Sulsel

Terkait

IDEAtimes.id, MAKASSAR – Seluruh Calon kepala daerah (Cakada) usungan NasDem di Sulawesi Selatan menyerahkan formulir di Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Sulsel.

Para cakada tersebut diundang langsung oleh Partai Solidaritas Indonesia , Kamis, (13/6) di salah satu hotel di kota Makassar untuk penyerahan formulir.

32 Bacakade usungan dari partai NasDem hadir dalam penyerahan formulir ini termasuk Bacabup Luwu Arham Basmin Mattayang.

Arham mengatakan, seluruh cakada NasDem mendapat undangan dari DPW PSI untuk penyerahan formulir pendaftaran.

“Tadi itu kita semua Cakada NasDem hadir untuk penyerahan formulir sebelum mendapatkan rekomendasi dari DPP.” ungkap Arham saat dihubungi, Kamis, (13/6).

“Nanti nama-nama kita beserta formulirnya dikirim ke DPP kemudian diterbitkan bersama rekomendasinya seperti penyampaian pak Ketua DPW PSI Sulsel tadi.” ujarnya.

Sementara itu Ketua DPW PSI Sulsel, Muhammad Surya mengatakan, kehadiran para tokoh Bacakada dari beberapa kabupaten/kota se-Sulsel sangat membanggakan.

Kata dia, mereka bersemangat ingin mendapat dukungan dari partai besutan yang dipimpin oleh Kaesang Pangarep di DPP di Pilkada Serentak mendatang.

“Kami mengapreasi para Bacakada yang hadir memenuhi undangan dan juga mengembalikan formulir untuk mendapat dukungan PSI di Pilkada November mendatang, harapan kami pada DPP PSI untuk mengakomodir para Bacakada yang datang malam ini,” ungkap Surya.

Beberapa Bacakada yang hadir di silaturahmi PSI Sulsel di antaranya Bupati Pinrang petahana Andi Irwan Hamid, Bupati Pangkep petahana Yusran Lologau, bakal calon Bupati Barru drg Ulfah Nurul Huda, bakal calon Bupati Luwu Arham Basmin, bakal calon Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, bakal calon wakil Bupati Sinjai Andi Ikhsan Hamid, serta bakal calon Bupati Jeneponto Paris Yasir dan calon wakilnya Islam Iskandar.

Selain itu di antara bakal calon lainnya diwakili oleh timnya, seperti Bupati Maros petahana Chaidir Syam dan wakilnya Suhartinah Bohari, dan bakal calon Bupati Sidrap Syaharuddin Alrip, serta bakal calon Bupati Bulukumba.

Diketahui, 18 pasang bacakada yang hadir di Silaturahmi PSI sebelumnya telah mendapat rekomendasi dari Bappilu Partai Nasdem, serta beberapa rekomendasi partai-partai lainnya. (*)

spot_img
Terkini

Wagub Sulsel Terima Kunjungan PGI : Saya Adik Pendeta yang Harus Terus Didoakan

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi menerima kunjungan Ketua Persekutuan Gereja Indonesia Wilayah Sulawesi Selatan dan...
Terkait
Terkini

Wagub Sulsel Terima Kunjungan PGI : Saya Adik Pendeta yang Harus Terus Didoakan

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi menerima kunjungan Ketua Persekutuan Gereja Indonesia Wilayah Sulawesi Selatan dan...

Berita Lainnya