Rabu, April 16, 2025

Penyanyi Legendaris Titiek Puspa Tutup Usia

Terkait

IDEAtimes.id, JAKARTA – Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, penyanyi legendaris Titiek Puspa menghembuskan napas terakhir pada Kamis (10/4/2025) sore, pukul 16.25 WIB.

“Iya sekitar 15 menit lalu,” kata Mia manajernya melalui sambungan telepon, Kamis (10/4/2025) dikutip dari detik.com

Titiek Puspa sebelumnya mengalami pendarahan otak kiri yang dialami sang penyanyi legendaris itu.

Hal itu dialami Titiek saat sedang melakukan proses syuting Maret lalu yang membuatnya harus dilarikan ke rumah sakit.

Kepergian sosok yang akrab disapa Eyang Titiek ini pun menyisakan duka mendalam bagi pecinta musik dan seni Indonesia.

Titiek Puspa dikenal sebagai salah satu maestro musik yang telah berkarya selama lebih dari lima dekade.

Tak hanya sebagai penyanyi, ia juga dikenal sebagai pencipta lagu dan aktris yang telah banyak memberi warna bagi dunia hiburan nasional.

Sejumlah lagu ciptaannya masih abadi hingga kini.

Sebelum wafat, Titiek Puspa sempat menjalani perawatan intensif di rumah sakit setelah mengalami kondisi kritis usai terjatuh saat sedang melakukan syuting program televisi pada 26 Maret 2025.

Tim medis kemudian melakukan observasi lanjutan hingga akhirnya diketahui adanya gangguan pada bagian otak.

Kepergian Titiek Puspa menjadi kehilangan besar bagi dunia seni Indonesia. (*)

spot_img
Terkini

Pimpin Apel Pemeriksaan Randis, Wabup Luwu Minta Pembayaran Pajak Tepat Waktu

IDEAtimes.id, LUWU - Wakil Bupati Luwu, Muh. Dhevy Bijak Pawindu, SH. memimpin langsung apel pemeriksaan kendaraan dinas lingkup Pemerintah Kabupaten...
Terkait
Terkini

Pimpin Apel Pemeriksaan Randis, Wabup Luwu Minta Pembayaran Pajak Tepat Waktu

IDEAtimes.id, LUWU - Wakil Bupati Luwu, Muh. Dhevy Bijak Pawindu, SH. memimpin langsung apel pemeriksaan kendaraan dinas lingkup Pemerintah Kabupaten...

Berita Lainnya