Kamis, Maret 13, 2025

Ini Menu Sahur dan Buka Puasa Favorit Direktur RSBS Pangkep

Terkait

IDEAtimes.id, PANGKEP – Menyiapkan menu buka puasa dan sahur sesuai selerah bagi yang menjalankan ibadah puasa selama bulan suci ramadhan adalah hal yang sering dilakukan oleh segenap orang.

Hal ini bertujuan agar perut yang kosong dan tenggorokan yang kering selama berpuasa dapat terisi dengan baik tanpa merasa kekenyangan.

Seperti yang dilakukan Direktur RS Batara Siang Pangkep dr Annas misalnya, dimana mengawali buka puasa dengan teh manis panas sebagai menu wajib.

Ia mengatakan, selain teh manis panas, kelapa muda campur gula merah adalah kesukaannya.

“Saat berbuka puasa saya suka memulai dengan yang manis, menu wajib adalah teh manis panas, kemudian simbole (kelapa muda campur gula merah) hingga kolak atau pisang ijo.” ungkap dr Annas, Selasa (20/4).

“Setelah berbuka alakadarnya lanjut sholat Magrib lalu memulai makan malam.” tambahnya.

Annas mengatakan, menu berbuka puasanya akan terasa sangat istimewa jika tersedia menu kapurung, makanan khas lokal yang memiliki rasa dan kenikmatan tersendiri.

Untuk selera makan malam, kata dia, tidak mempunyai menu khusus ataupun spesial. Dirinya tetap menyukai makanan khas kampung.

“Kalau saya makan malam tidak muluk-muluk soal menu karena lidah saya masih asli kampung sehingga menu standar cukup ikan goreng, telur dadar, tumis kangkung, sedikit cobek-cobek.” lanjutnya.

“Menu ini sudah sangat luar biasa bagi saya. Demikian pula saat sahur, tidak ada menu khusus karena yang paling penting adalah varian menu setiap hari.” sambungnya.

Sementara untuk menu makan sahur, Annas mengaku lebih menyukai sop kacang merah dengan daging rendang kering yang dimasak langsung oleh istri tercinta.

“Kalau untuk sahur akan terasa sangat istimewa bila tersedia menu sop kacang merah dan daging rendang kering. Istri saya sudah paham variasi menu favorit saya sehingga beliau sangat hapal menu-menu buka dan sahur yang harus disiapkan.” tutupnya.(*)

spot_img
Terkini

Hadiri Bukber KKLR Sulsel, Wakil Wali Kota Aliyah Nikmati Makan Kapurung

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Wakil Wali kota Makassar Aliyah Mustika Ilham (AMI) menyempatkan menghadiri buka puasa bersama pengurus BPW Kerukunan...
Terkait
Terkini

Hadiri Bukber KKLR Sulsel, Wakil Wali Kota Aliyah Nikmati Makan Kapurung

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Wakil Wali kota Makassar Aliyah Mustika Ilham (AMI) menyempatkan menghadiri buka puasa bersama pengurus BPW Kerukunan...

Berita Lainnya