IDEAtimes.id, MAKASSAR – Pencarian kapal selam KRI-Nanggala 402 yang hilang di Utara Bali terus dilakukan.
Tak tanggung-tanggung negara sahabat seperti Singapura, Malaysia dan Amerika Serikat turut membantu pencarian.
Pasalnya, oksigen kapal selam Nanggala dikabarkan hanya bertahan selama 72 jam jika mengalami black out.
Atas kejadian ini, doa untuk KRI Nanggala agar segera ditemukan terus dipanjatkan oleh masyarakat Indonesia tak terkecuali KNPI Sulawesi-Selatan.
Ketua Harian KNPI Sulawesi-Selatan Ardiatma Anwar mengatakan hilangnya kapal selam KRI Nanggala mengangetkan seluruh masyarakat Indonesia.
“Tentu kita kaget dengan adanya kabar tersebut sejak dua hari lalu dan sampai sekarang belum ada kabar dari para tim pencari terkait penemuan.” ungkap Ardiatma saat ditemui di Sekretariat KNPI Sulsel jalan Topaz Raya, Kota Makassar, Sabtu, (24/4).
Adi sapaan akrabnya berharap KRI Nanggala segera ditemukan dalam keadaan baik-baik saja beserta seluruh krunya.
Ia juga mengajak kepada seluruh masyarakat Indonesia tanpa terkecuali agar mendoakan para tim pencari segera menemukan KRI Nanggala.
“Saya ajak seluruh masyarakat Indonesia terkhusus Sulsel agar kiranya mendoakan tim pencari tetap semangat dan bisa menemukan kapal beserta kru dalam keadaan baik-baik saja.” tutup kader Muhammadiyah ini.(*)