Kamis, Maret 13, 2025

RDP dengan Korban Banjir, DPRD Sulsel Sesalkan Bupati Luwu Utara Tidak Hadir

Terkait

IDEAtimes.id, MAKASSAR – Puluhan korban banjir bandang Masamba, Luwu Utara mendatangi Kantor DPRD Provinsi Sulawesi-Selatan, Jumat,(13/8/2021).

Para korban ini datang untuk melakukan Rapat Dengar Pendapat (RDP) terkait penanganan banjir yang sudah hampir setahun belum ada titik terang.

Di RDP ini korban ditemui langsung oleh anggota DPRD dari daerah pemilihan (dapil) Luwu Raya yakni Fadriaty, Husmaruddin dan Andi Syaifuddin.

Namun, RDP ini tak dihadiri oleh Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani. Padahal ia telah mendapatkan undangan.

Andi Syaifuddin mengatakan, ketidakhadiran Bupati Luwu Utara tentu sesuatu hal yang sangat disayangkan.

“Kita ingin menanyakan keseriusan Bupati dalam penanganan banjir ini tapi beliau tidak hadir. Padahal dia sebagai stackholder dalam pemerintahan adalah tumpuan masyarakat.” ungkapnya dihadapan para undangan di Gedung DPRD Sulsel, Jalan Urip Sumoharjo, Jumat, (13/8).

Selain itu, ia juga menyinggung tidak adanya niatan Bupati IDP untuk melakukan perbaikan terhadap rumah jabatan (Rujab) yang juga terdampak.

“Kenapa sampai hari ini rumah jubatan Bupati Luwu Utara belum ada rekontruksi ? Rujab itu sudah menjadi ikon Luwu Utara, apakah Bupati serius dalam penataan ulang Kota Masamba.” tegas dia.

“Masih banyak warga yang mencari nafkah di sekitaran kota.” tutup dia.

Sementara itu, Usman Parman, selaku koordinator korban banjir meminta pemerintah serius dalam penangagan normalisasi.

“Akar masalahnya ada pada pasir sungai, kalau mau masalahnya selesai maka harus dilakukan pengerukan.” sebutnya.

Hal senada juga disampaikan oleh Jubir korban Banjir Madehang dimana sedimen pasir saat i ini sudah mendekati jembatan.

“Kalau hujan kami pasti kebanjiran karena itu tadi sedimen pasir tinggi dan tidak adanya pengerukan dari pihak terkait.” tegas dia.(*)

spot_img
Terkini

Antisipasi Peminjaman, Wali Kota Appi Akan Pasang GPS untuk Kendaraan Dinas Pemkot 

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, mengumpulkan seluruh kepala bagian dan kepala sub bagian di bawah naungan...
Terkait
Terkini

Antisipasi Peminjaman, Wali Kota Appi Akan Pasang GPS untuk Kendaraan Dinas Pemkot 

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, mengumpulkan seluruh kepala bagian dan kepala sub bagian di bawah naungan...

Berita Lainnya