Kamis, Maret 13, 2025

Tuding DPD I Paksakan Satu Calon, AMPI Minta DPP Ambil Alih Musda Golkar Lutim

Terkait

IDEAtimes.id, LUWU TIMUR – Musda DPD II Partai Golkar Luwu Timur harus ditunda akibat adanya kericuhan usai saat pembukaan oleh Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel Taufan Pawe.

Kericuhan diduga akibat adanya pergantian pimpinan kecamatan (Pimcam) oleh Plt Ketua dan Sekretaris Golkar Luwu Timur jelang pelaksanaan musda.

Sehingga, hal tersebut dianggap tidak adil dan seakan ada pemihakan kepada salah satu kandidat ketua Golkar Luwu Timur.

Menanggapi hal itu, Ketua Bidang Hubungan antar Lembaga AMPI Luwu Timur Abdul Rahman Alwi angkat bicara.

Dalam rilis yang diterima redaksi, Kamis, (23/9/2021) Abdul Rahman dengan tegas meminta DPP Partai Golkar mengambil alih musda tersebut.

“Kami meminta DPP Partai Golkar agar mengambil alih pelaksanaan musyawarah daerH Partai Golkar Luwu Timur.” ungkap Abdul Rahman, Kamis, (23/9).

Penegasan ini, lanjut dia, sebagai bentuk menjaga netralitas dari berbagai kepentingan yang ada terutama dari DPD I.

“Ini murni menjaga netrealitas karena benturan kepentingan yang dilakukan DPD I Golkar Sulsel sangat kuat memaksakan satu calon.” tegasnya.

“Sedangkan mayoritas pemilik suara tidak sejalan dengan keinginan DPD I.” tutup dia.

Untuk diketahui, Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) adalah salah satu organisasi sayap Partai Golkar yang memiliki hak suara baik di musda maupun munas.(*)

spot_img
Terkini

Hadiri Bukber KKLR Sulsel, Wakil Wali Kota Aliyah Nikmati Makan Kapurung

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Wakil Wali kota Makassar Aliyah Mustika Ilham (AMI) menyempatkan menghadiri buka puasa bersama pengurus BPW Kerukunan...
Terkait
Terkini

Hadiri Bukber KKLR Sulsel, Wakil Wali Kota Aliyah Nikmati Makan Kapurung

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Wakil Wali kota Makassar Aliyah Mustika Ilham (AMI) menyempatkan menghadiri buka puasa bersama pengurus BPW Kerukunan...

Berita Lainnya