Rabu, Maret 12, 2025

PWNU Sulsel Siapkan Satu Pesawat ke Muktamar, Mantan Sekretaris GP Ansor : Dana dari Mana ?

Terkait

IDEAtimes.id, MAKASSAR – PWNU Sulsel akan menyiapkan pesawat untuk seluruh kader NU yang ada di 24 kabupaten dan kota di Sulsel berangkat ke Muktamar.

Ketua Panitia Keberangkatan PWNU Sulsel, Bunyamin Yapid mengatakan, dirinya telah berkoordinasi dengan Ketua PWNU Sulsel, Hamzah Harun terkait penyiapan pesawat untuk peserta yang akan berangkat ke Muktamar di Lampung.

Kendaraan ini untuk kader NU di Indonesia Timur khususnya PWNU Sulsel.

“Insya Allah, pengurus PWNU dan PCNU di Sulsel satu suara. Berangkat bersama sebagai bentuk solidnya kami di Muktamar,” jelas Bunyamin Yapid, Kamis (9/12), mengutip Rakyat Sulsel.

Namun, rencana PWNU Sulsel ini mendapat respon dari sesepu GP Ansor Sulsel Makmur Idrus.

Makmur mengatakan, dirinya bangga NU Sulsel sudah mampu menyewa pesawat untuk berangkat ke Muktamar.

“Tapi yang jadi pertanyaan besar, dari mana dananya ? Apakah ada cukong (Timses) calon yang membiayai.” ungkap Makmur Idrus kepada ideatimes, Selasa, (14/12).

Dia menduga, keberangkatan PWNU Sulsel yang rencana menggunakan Pesawat Sewaan ditanggung Timses calon.

“Salah satu sahabat yang layak dipercaya mengatakan kepada saya, para peserta Muktamar NU terkhusus Sulsel tiketnya ditanggung oleh timses calon ketum PBNU.” kata dia.

Sehingga kata dia, jika kabar tersebut benar maka Muktamar ini telah di warnai oleh money politik salah satu calon.

“Semoga saja tidak demikian tapi kita harus tetap waspada.” tutup mantan Sekretaris GP Ansor Sulsel ini.

PWNU Sulsel sendiri solid mendukung Yahya Cholil Staquf alias Gus Yahya sebagai calon ketua PBNU di Muktamar mendatang. (*)

spot_img
Terkini

Antisipasi Peminjaman, Wali Kota Appi Akan Pasang GPS untuk Kendaraan Dinas Pemkot 

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, mengumpulkan seluruh kepala bagian dan kepala sub bagian di bawah naungan...
Terkait
Terkini

Antisipasi Peminjaman, Wali Kota Appi Akan Pasang GPS untuk Kendaraan Dinas Pemkot 

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, mengumpulkan seluruh kepala bagian dan kepala sub bagian di bawah naungan...

Berita Lainnya