IDEAtimes.id, MAKASSAR – Partai Golkar terus mengkampanyekan Airlangga Hartarto sebagai calon presiden 2024.
Airlangga merupakan ketua Umum DPP Partai Golkar sekaligus Menko Perekonomian.
Dari tingkat DPP, Wilayah, Kabupaten, Kecamatan, Desa dan Kelurahan, seluruh kader Golkar terus mensosialisasikan Airlangga.
Tak terkecuali Golkar Luwu yang sampai saat ini juga terus mengkampanyekan AH akronim Airlangga Hartarto.
Listan CR selaku Wakil Ketua Golkar Luwu menegaskan, mengkampanyekan ketua umum adalah kewajiban setiap kader.
“Itu pasti, kita sebagai kader Golkar dan pengurus tentu harus mengkampanyekan ketua umum sebagai capres 2024.” ungkap Listan via telepon, Senin, (24/1).
“Harga mati bagi kami Airlangga Hartarto untuk Pilpres 2024.” tegas dia.
Dia menuturkan, sosok Airlangga mampu membawa Indonesia ke arah yang lebih baik terkhusus dari segi ekonomi.
“Kita lihat saat ini beliau menjabat sebagai Menko Perekonomian terus memberi yang terbaik buat masyarakat. Artinya ada kerja nyata darinya ” bebernya.
Putra asli Walmas ini pun meminta masyarakat pandai melihat calon presiden ke depan demi kemajuan Indonesia.
“Masyarakat harus melihat sosok siapa yang maju di pilpres dan siapa yang muncul, jangan sampai hanya membawa Indonesia dalam kemunduran.” tutup mantan aktivis HMI ini. (*)