IDEAtimes.id, LUWU TIMUR – Pendaftaran Calon Wakil Bupati Luwu Timur periode 2020-2025 resmi dibuka beberapa waktu lalu.
Sejumlah nama diperkirakan akan ikut mendaftar seperti Puspawati Husler, Andi Rio Pattiwiri hingga Taqwa Muller.
Saat ini, Taqwa yang merupakan Anggota DPRD Sulawesi Selatan telah melakukan pendaftaran.
Namun, baru-baru ini beredar flayer dari mantan Sekjend DPP AMPI Akbar Andi Leluasa.
Flayer yang tersebar di grup-grup WhatsApp itu memasang foto Akbar serta tulisan “Kembali Untuk Luwu Timur”.
Memang, nama Akbar Leluasa yang disinyalir ikut dalam perebutan kursi Wabup Luwu Timur beberapa bulan terakhir terus menguat.
Terlebih lagi dirinya adalah politisi muda partai Golkar serta anak dari almarhum Andi Fahri Leluasa, mantan Anggota DPR RI dan Tokoh Golkar asal Luwu Raya.
Tapi, Akbar yang dihubungi terkait informasi ini belum juga memberi respons baik secara lisan maupun tulisan.
Sementara itu, Ketua DPD II Partai Golkar Luwu Timur Aripin yang dihubungi juga enggan memberi tanggapan.
Terpisah, Direktur SERASI Indonesia Samsul Alam mengatakan, Golkar adalah partai yang sudah sangat dewasa dalam dunia politik.
Sehingga, soal Pilkada atau penentuan politik seperti itu kata Samsul adalah hal yang mudah.
“Kita ketahui bersama Golkar ini sudah hatam soal Pilkada apalagi pengambilan keputusan politik, bukan lagi partai baru kemarin.” ungkap Samsul via Telepon, Kamis, (26/5).
Menurutnya, sosok Akbar Andi Leluasa yang muncul sebagai kandidat Wabup di Luwu Timur sangat tepat.
Samsul menjelaskan, Golkar paham dan pintar soal keputusannya jika memang DPP mendorong Akbar sebagai Wabup.
“Sosok Akbar memang ini layak dan tepat, jadi saya menilai masyarakat dan kader Golkar di Luwu Timur akan menerima dengan baik.” jelasnya.
“Apalagi kan Akbar selama ini berada di Nasional, jadi nanti misalnya memang diberi mandat sebagai Wabup yah dia bisa memajukan daerah dan menghubungkan ke pusat.” tandas mantan Ketua KPU Palopo ini.
(Bayu/Iksan)