IDEAtimes.id, PALU – Kepala LDDIKTI Wilayah XVI Prof. Dr. Ir. Mahludin Baruwadi, MP menjadi narasumber pada kuliah tamu di Aula pertemuan kampus Institut Teknologi Kesehatan Dan Bisnis Graha Ananda Palu (Jumat, 27/5/2022).
Di kuliah tamu ini, Prof Mahludin membawakan materi “Peran Perguruan Tinggi Dalam Mengembangkan Jiwa Kewirausahaan Mahasiswa Dalam Era Digital”.
Prof Mahludin berpesan, mahasiswa hari ini harus pintar melihat peluang atau melek teknologi agar bisa bersaing di era digital seperti saat ini.
Karena kata dia, cepat atau lambat, sejumlah peran manusia dalam dunia industri akan digantikan oleh robot.
“Kita harus pintar melihat peluang untuk bersaing, karena dengan semakin canggihnya teknologi hari ini, cepat atau lambat peran manusia di industri akan digantikan oleh robot” Kata Mahludin dalam paparannya, Jumat, (27/5).
Diapun berpesan kepada seluruh mahasiswa dan civitas kampus Graha Ananda jika dalam era revolusi industri 4.0 bahkan memasuki 5.0 perlu kiranya melihat peluang secara jeli sehingga tidak tergilas oleh kemajuan zaman.
Sementara itu, Rektor Institut Teknologi Kesehatan Dan Bisnis Graha Ananda Palu, Fadly Umar, SKM, M.Kes. menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kepala LLDIKTI Wilayah XVI yang menyempatkan waktu menjadi narasumber pada kuliah tamu dikampus yang di gawanginya.
“Kegiatan ini bertujuan untuk merangsang mahasiswa mengambil peran penting di era digital dengan mengasah skils dan meningkatkan minat untuk berwirausaha” Kata Rektor Muda ini diselah sambutannya.
Peserta dalam kegiatan ini terdiri dari mahasiswa, dosen dan civitas Institut Teknologi Kesehatan dan Bisnis Graha Ananda, turut pula hadir Kabag Umum LLDIKTI Wilayah XVI , Irwan Halid, M.Si. (*)