Rabu, Januari 28, 2026

Tinggalkan Swiss, Ini Pesan Sedih Istri Ridwan Kamil untuk Sang Anak Emmeril Kahn

Terkait

IDEAtimes.id, MAKASSAR – Sepekan sudah, pencarian anak Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yakni Emmeril Kahn yang hilang di sungai Aare, Swiss belum membuahkan hasil.

Tim pencari baik dari Kedutaan Besar Indonesia ataupun negara setempat terus melakukan pencarian.

Kesedihan mendalam pun dialami oleh keluarga tak terkecuali ibu tercinta Ataliah Praratya Kamil.

Berada di Swiss bersama suami sejak menerima kabar, Ataliah dan keluarga terus berdoa untuk kebaikan Emmeril.

Saat ini, Ataliah akan kembali ke Tanah air meski tanda-tanda Emmeril ditemukan belum juga nampak.

Melalui sosial medianya, ia berpamitan kepada sang anak yang juga putra sulungnya.

“Ril, mamah pulang dulu ke Indonesia, ya.” tulis Ataliah dikutip dari akun Twitternya, Kamis, (2/6).

“Mamah titipkan kamu dalam penjagaan dan perlindungan terbaik dari pemilikmu yang sebenarnya, Allah swt, dimana pun kamu berada.” lanjutnya.

“Insya Allah kamu tidak akan kedinginan, kelaparan atau kekurangan apapun.” tulisnya sedih.

Seakan telah ikhlas dengan semua yang terjadi, dia berpesan jika anaknya tidak akan merasa kelaparan.

“Bahkan kamu akan mendapatkan limpahan kasih sayang, karunia dan kebahagiaan yang tak pernah putus.” sambungnya.

“Disini, di sungai Aare yang luar biasa indah dan cantik ini, mamah lepaskan kamu, untuk kita bertemu lagi cepat atau lambat.” tulisnya lagi.

“Seperti yang pak walikota sampaikan, “The city of Bern will forever be deeply connected to us”. Doa terbaik mamah dalam setiap helaan nafas. Atalia
Aare River, Juni 2022.” tutup Ataliah. (*)

spot_img
spot_img
spot_img
Terkini

Ramai Unjuk Rasa Minta Pemekaran, Pemprov Sulsel Klaim Luwu Raya dapat Kucuran Rp806 miliar

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Kebijakan penganggaran Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan pada APBD Tahun 2025 menunjukkan arah pembangunan yang berkeadilan, khususnya...
Terkait
Terkini

Ramai Unjuk Rasa Minta Pemekaran, Pemprov Sulsel Klaim Luwu Raya dapat Kucuran Rp806 miliar

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Kebijakan penganggaran Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan pada APBD Tahun 2025 menunjukkan arah pembangunan yang berkeadilan, khususnya...

Berita Lainnya