IDEAtimes.id, PALOPO – Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan, Andi Hatta Marakarma menggelar Sosialisasi Kebangsaan (Sobang) dengan Tema Keagamaan, Selasa, (12/7/2022).
Kegiataan yang dilaksanakan di Asrama Ikatan Mahasiswa Walenrang Lamasi (IMWAL), Jl. Sungai Rongkong Kelurahan Sabbamparu ini menghadirkan mahasiswa dan masyarakat.
Andi Hatta melalui sambutannya meminta generasi muda dan masyarakat kota Palopo agar tidak terpengaruh dengan isu-isu radikalisme dan rasisme.
“Harapan kita semua melalui kegiatan ini, generasi dan masyarakat kota palopo tidak cepat terpancing dengan isu-isu radikalisme dan rasisme yang berkedok agama”, ucap politisi Golkar ini.
Lanjut mantan Bupati Luwu Timur ini, anak muda harus selalu berpikir kedepan dan memberikan yang terbaik untuk negara.
“Anak muda harus lebih berpikir kedepan, memperbaiki negara, memperbaiki diri dan banyak lagi yang sifatnya lebih membangun diri yang lebih positif” Tandas Anggota Fraksi Golkar tersebut.
Dalam kegiatan tersebut tampak pula hadir wakil walikota Palopo, Rahmat Masri Bandaso, Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Wara Utara, dan Ustad Talmiadi sebagai narasumber kegiatan tersebut. (*)