Rabu, Maret 12, 2025

Lima Hari Air PDAM Tidak Mengalir, Warga Tamalanrea : Giliran Telat Bayar Langsung Denda

Terkait

IDEAtimes.id, MAKASSAR – Warga Kelurahan Buntusu, Kecamatan Tamalanrea, Kota Makassar mengeluhkan PDAM Makassar.

Pasalnya, sejak lima hari terakhir, air PDAM belum mengalir membuat dirinya merasa tidak nyaman.

Keluhan itu disampaikan Fhail, warga perumahan Bumi Tamalanrea Permai (BTP), Blok B2.

Saat ditemui, Fhail mengatakan jika sejak lima hari terakhir air PDAM belum mengalir.

“Sudah lima hari air (belum) mengalir pak, tidak tau kenapa begini, kan pusing kita juga kalau begini.” ungkap Fhail kepada ideatimes, Senin, (19/9/2022) dengan muka kecewa.

Menurut dia, hal seperti ini baiknya jadi perhatian serius PDAM mengingat kebutuhan warga akan air itu digunakan setiap hari.

“Apami itu kasi jalan ki pompa air yang keluar angin, meteran juga berputar terus.” tegasnya.

“Jangan giliran kita telat membayar langsung didenda tapi kalau begini tidak ada pergerakannya apalagi penyampaian ke kita.” tutupnya dengan nada kesal.

Sementara itu Direktur Utama PDAM Makassar Beni Iskandar yang dihubungi terkait permasalahan ini mengatakan saat ini tengah tahap normalisasi.

“Baru selesai di kerja, sementara tahap normalisasi distribusi air.” katanya, Senin, (19/9/2022). (*)

spot_img
Terkini

Tuan Rumah STQH Tingkat Provinsi, Bupati Andi Rahim : Momen Promosikan Luwu Utara

IDEAtimes.id, LUWU UTARA - Kabupaten Luwu Utara menjadi tuan rumah Seleksi Tilawatil Qur'an dan Hadits (STQH) tingkat provinsi Sulawesi...
Terkait
Terkini

Tuan Rumah STQH Tingkat Provinsi, Bupati Andi Rahim : Momen Promosikan Luwu Utara

IDEAtimes.id, LUWU UTARA - Kabupaten Luwu Utara menjadi tuan rumah Seleksi Tilawatil Qur'an dan Hadits (STQH) tingkat provinsi Sulawesi...

Berita Lainnya