Kamis, Juli 10, 2025

Presiden Jokowi Minta Tragedi Kanjuruhan Diusut Tuntas

Terkait

IDEAtimes.id, JAKARTA – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) meminta agar tragedi kerusuhan yang terjadi di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Provinsi Jawa Timur pada Sabtu (01/10/2022) lalu diinvestigasi hingga tuntas.

Presiden juga menegaskan bahwa pihak yang telah terbukti bersalah harus diberi sanksi.

“Sudah saya sampaikan, diinvestigasi tuntas, diberikan sanksi kepada memang yang bersalah,” ujar Presiden Jokowi dalam keterangannya kepada awak media di Kawasan Industri Terpadu Batang (KITB),  Jawa Tengah, Senin (03/10/2022).

Presiden sendiri telah memerintahkan kepada segenap jajarannya untuk menangani tragedi tersebut.

“Saya kira juga perintah saya sudah jelas pada Menko Polhukam, pada Kapolri, pada Menpora dan semuanya sudah jelas,” imbuhnya. (*)

spot_img
Terkini

Royal Lounge Makassar “Comeback” dengan Nuansa Lebih Nyaman, Anda Harus Kunjungi

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Royal Lounge Kafe di Panakkukang, Kota Makassar yang dulunya dikenal sebagai "tempat gelap", kini berubah menjadi...
Terkait
Terkini

Royal Lounge Makassar “Comeback” dengan Nuansa Lebih Nyaman, Anda Harus Kunjungi

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Royal Lounge Kafe di Panakkukang, Kota Makassar yang dulunya dikenal sebagai "tempat gelap", kini berubah menjadi...

Berita Lainnya