Kamis, Juli 10, 2025

Bahas Persiapan Deklarasi, ANIES Sulsel Akan Hadirkan Anies Baswedan

Terkait

IDEAtimes.id, MAKASSAR – DPW Aliansi Nasional Indonesia Sejahtera (ANIES) Sulawesi Selatan (Sulsel) menggelar konsolidasi internal jelang deklarasi.

Konsolidasi tersebut berlangsung di salah satu Travel di Jalan A.P Pettarani, Rabu, (16/11).

Ketua DPW ANIES Sulsel Dr. Natsar Desi mengatakan, relawan di Sulsel siap memenangkan Anies Baswedan di Pilpres 2024.

Sehingga, kerja – kerja relawan, kata dia, akan semakin meningkat usai deklarasi nanti.

“Selain kita membahas komposisi struktur DPW, kita juga membahas rencana deklarasi relawan ANIES Sulsel.” ungkap Natsar Desi, Rabu, (16/11) di Kota Makassar.

“Kita juga sudah koordinasi dengan DPP ANIES agar saat deklarasi pak Anies bisa hadir.” bebernya.

Lanjut Natsar, kehadiran relawan ANIES di Sulsel juga disambut baik oleh masyarakat yang siap memenangkan Anies Baswedan.

Dirinya menyebutkan, ANIES nantinya akan dibentuk di 24 kabupaten/kota se Sulawesi Selatan.

“Kita akan buktikan bahwa memang relawan betul-betul siap memenangkan Anies.” tegasnya.

“Saya juga berharap kepada semua relawna agar tidak menyebarkan hoaks, menjelek-jelekkan calon lain siapa pun itu, tetap fokus kerja.” tandasnya.

Konsolidasi ini juga turut dihadiri Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjend) ANIES Mugira S.H.

Meski demikian, Mugira mengatakan kehadiran dirinya hanya sebatas silaturahmi.

“Tujuan ke Makassar kan urusan keluarga tapi saya sempatkan silaturahmi dengan teman-teman DPW Sulsel ANIES.” katanya.

(Iksan/You)

spot_img
Terkini

JAN Sulsel Desak Propam Buka Hasil Pemeriksaan Oknum Resnarkoba Polres Bulukumba

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Jaringan Anti Narkotika (JAN) Sulawesi Selatan mendesak Divisi Propam Polda Sulsel agar segera mengumumkan hasil pemeriksaan...
Terkait
Terkini

JAN Sulsel Desak Propam Buka Hasil Pemeriksaan Oknum Resnarkoba Polres Bulukumba

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Jaringan Anti Narkotika (JAN) Sulawesi Selatan mendesak Divisi Propam Polda Sulsel agar segera mengumumkan hasil pemeriksaan...

Berita Lainnya