Kamis, Maret 13, 2025

Anggota DPRD Makassar Minta PD Parkir Pasang Jukir yang Tepat

Terkait

IDEAtimes.id, MAKASSAR – Menanggapi keluhan masyarakat mengenai parkir liar, komisi B DPRD Kota Makassar meminta kepada PD Parkir untuk lebih profesional menempatkan juru parkir di titik tertentu.

Ketua Komisi B DPRD Kota Makassar, Eric Horas menegaskan, Pemkot Makassar dan PD Parkir harus saling berkoordinasi agar kemacetan di beberapa titik tertentu dapat diantisipasi.

“Harusnya pemerintah kota dapat berkoordinasi dengan PD Parkir karena setahu saya bahu jalan itu dikelola oleh PD Parkir jadi mustinya juru parkir disana harus bekerja dengan baik,” kata Eric Horas, Kamis (22/12/2022).

Ketua DPC Gerindra Kota Makassar ini berharap, PD parkir menempatkan juru parkir yang tepat. Selain menjadi jukir, mereka juga dapat mengantisipasi kemacetan.

“Nantinya PD parkir dapat menempatkan juru parkir yang tepat, selain dia menjadi jukir disitu, dia juga bisa membantu memperbaiki atau mencegah kemacetan,” lanjutnya.

Selain itu, Ketua DPRD Kota Makassar Rudianto Lallo juga mengkritik kinerja dari PD Parkir, menurutnya PD Parkir saat ini tidak kompetitif dalam menjalankan tugasnya.

“Apa kerjanya itu PD Parkir, suruh beresin aja,” ungkapnya. (*)

spot_img
Terkini

Hadiri Bukber KKLR Sulsel, Wakil Wali Kota Aliyah Nikmati Makan Kapurung

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Wakil Wali kota Makassar Aliyah Mustika Ilham (AMI) menyempatkan menghadiri buka puasa bersama pengurus BPW Kerukunan...
Terkait
Terkini

Hadiri Bukber KKLR Sulsel, Wakil Wali Kota Aliyah Nikmati Makan Kapurung

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Wakil Wali kota Makassar Aliyah Mustika Ilham (AMI) menyempatkan menghadiri buka puasa bersama pengurus BPW Kerukunan...

Berita Lainnya