Sabtu, Juli 12, 2025

H. Syahruddin Adam Jabat Ketua Tim AKAR-LHD di Pilkada Soppeng

Terkait

IDEAtimes.id, Soppeng;- Ketua DPRD Soppeng, H.Syahruddin M Adam, Soppeng ditunjuk sebagai Ketua Tim Kampanye pasangan calon Bupati Soppeng H.A.Kaswadi Razak SE dan calon Wakil Bupati Soppeng Ir.Lutfi Halide.MP.

Pria berbadan tinggi ini dipercaya untuk mengemban amanah sebagai ketua Tim Kampanye.

Tentu dengan harapan bisa meyakinkan masyarakat melalui program-program yang dimiliki pasangan calon AKAR-LHD.

Saat ditunjuk, Syahruddin mengatakan ini adalah amanah dan tanggung jawab yang harus dijalankan.

“Tentu ini adalah amanah bagi saya, Insya Allah kami akan maksimalkan bergerak memenangkan AKAR-LHD.” Ungkap Syahruddin, Jumat, 4/9/2020.

Olehnya itu, kata dia, tim kampanye ini akan menjadi garda terdepan dalam mengkampanyekan pasangan calon AKAR-LHD kepada masyarakat di kabupaten Soppeng.

“Masyarakat harus tahu bahwa pasangan AKAR-LHD masih yang terbaik. Dan itu melalui kampanye-kampanye yang bagus dilapangan nantinya.”Terangnya.

Diketahui, H.Syahruddin juga pernah menjadi ketua Tim Kampanye AKAR-SUPER pada pilkada tahun 2016 lalu.(*)

spot_img
Terkini

Ketua DPRD Sulsel Tetap Lanjutkan Rapat Paripurna Bersama Gubernur Meski Tidak Kuorum 

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Ketua DPRD Sulawesi Selatan Andi Rachmatika Dewi membenarkan Rapat Paripurna yang dihadiri Gubernur Sulsel, Jumat, (11/7)...
Terkait
Terkini

Ketua DPRD Sulsel Tetap Lanjutkan Rapat Paripurna Bersama Gubernur Meski Tidak Kuorum 

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Ketua DPRD Sulawesi Selatan Andi Rachmatika Dewi membenarkan Rapat Paripurna yang dihadiri Gubernur Sulsel, Jumat, (11/7)...

Berita Lainnya