Rabu, Februari 12, 2025

Nama Trisal Tahir Terseret Soal Ijazah Paket C, Bawaslu Palopo Turun Tangan 

Terkait

IDEAtimes.id, MAKASSAR – Salah satu kandidat calon wali kota Palopo dikabarkan menggunakan ijazah paket C saat mendaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU) beberapa waktu lalu.

Hal ini kemudian menjadi sorotan di masyarakat Kota Palopo. Lantaran, ijazah paket yang digunakan calon tersebut diduga dikeluarkan belum lama ini.

Sehingga banyak kalangan yang mempertanyakan keabsahan ijazah paket C yang dimiliki salah satu calon wali kota.

Calon Wali Kota yang terseret ialah Trisal Tahir yang berpasangan dengan Akhmad Syarifuddin (Ome).

Trisal diduga mendaftar ke KPU pada 27-29 Agustus lalu menggunakan Ijazah paket C.

Seperti diketahui, syarat untuk menjadi calon kepala daerah yakni, lulus pada jenjang pendidikan Sekolah Menengah Atas (SMA).

Menanggapi isu yang beredar, Ketua Bawaslu Palopo, Khaerana mengatakan pihaknya akan melakukan pengawasan langsung ke institusi terkait untuk mengetahui keabsahan ijazah salah satu calon.

“Bawaslu tetap melakukan pengawasan langsung ke institusi yang mengeluarkan ijazah tersebut, untuk memastikan keabsahannya,” ujarnya, Selasa, (10/9).

Saat ini, KPU Kota Palopo tengah melakukan tahapan klarifikasi masing-masing pasangan bakal calon wali kota Palopo.

Tahap klarifikasi ini, dimulai sejak Senin 9 September hingga 14 September 2024.

Setelah melaksanakan tahap klarifikasi, KPU kemudian akan meminta tanggapan masyarakat.

Sementara itu, Juru Bicara Trisal – Ome, Haedar Djidar mengatakan jika isu itu bukan rana mereka untuk menjawabnya.

“Bukan rana kami itu menjawab (isunya). Ada penyelenggara. Kami serahkan ke KPU.” ucapnya via telepon, Selasa, (10/9).

Sebelumnya Komisioner KPU Palopo Muadzzir mempertanyakan asal muasal isu tersebut saat dihubungi wartawan terkait ijazah paket C.

“Info dari mana.” ucap dia singkat. (*)

spot_img
Terkini

Efisiensi Anggaran Kata Prabowo, Tapi Menhan Lantik 6 Stafsus, Gaji Rp27 Juta

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Menteri Pertahanan (Menhan) Sjafrie Sjamsoeddin melantik sejumlah staf khusus Kementerian Pertahanan. Pelantikan tersebut berlangsung Selasa, (11/2) di...
Terkait
Terkini

Efisiensi Anggaran Kata Prabowo, Tapi Menhan Lantik 6 Stafsus, Gaji Rp27 Juta

IDEAtimes.id, MAKASSAR - Menteri Pertahanan (Menhan) Sjafrie Sjamsoeddin melantik sejumlah staf khusus Kementerian Pertahanan. Pelantikan tersebut berlangsung Selasa, (11/2) di...

Berita Lainnya