Minggu, Februari 16, 2025

Kampanyekan Budiman – Akbar, Badawi Alwi Temui Langsung Masyarakat 

Terkait

IDEAtimes.id, LUWU TIMUR –Anggota DPRD Luwu Timur dari Partai Golkar, Badawi Alwi terus aktif bergerak turun ke masyarakat.

Itu dilakukan Politisi Golkar tersebut guna berjuang memenangkan Calon Bupati dan Wakil Bupati Luwu Timur Nomor Urut 2 Budiman – Akbar.

Di tengah masifnya kampanye maupun edukasi politik melalui media sosial yang kini menjadi tren, Badawi lebih tertarik kampanye door to door.

Badawi Alwi mengatakan akan berfokus melakukan door to door kerumah-rumah warga, untuk temu wicara bersama.

“kegiatan yang saya lakukan ini untuk menjelaskan terkait visi-misi Budiman-Akbar, dan meyakinkan masyarakat bahwa visi-misi Budiman Akbar tidak diragukan untuk terealisasi, karna dalam barisan Budiman-Akbar ada sebanyak 17 anggota DPRD yang siap mengawal itu semua”. Kata Badawi, Minggu, 29 September 2024.

Menurut Badawi, Budiman–Akbar sudah menunjukkan bukti, tinggal melanjutkan program-program yang telah di gagas dan program tambahan demi masyarakat dan mengajak masyarakat untuk melanjutkan kepemimpinan Budiman-Akbar kembali.

“Budiman Akbar berhasil meningkatkan APBD lutim mencapai 2 T lebih, itu merupakan bukti kecerdasanya memimpin Luwu Timur sehingga APBD kita terus meningkat”, Ujarnya.

Selain melakukan door to door ke masyarakat, Badawi juga menyempatkan singgah di posko-posko pemenangan untuk mengingatkan tim pemenangan, relawan dan simpatisan untuk terus bergerak untuk memenangkan Budiman-Akbar. (*)

spot_img
Terkini

Mentan Amran Akan Lantik Tiga Pengurus IKA Wilayah dan Dua Fakultas Unhas

IDEAtimes.id, MAKASSAR -Sebanyak lima kepengurusan Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Universitas Hasanuddin (Unhas) bakal dilantik. Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman selaku...
Terkait
Terkini

Mentan Amran Akan Lantik Tiga Pengurus IKA Wilayah dan Dua Fakultas Unhas

IDEAtimes.id, MAKASSAR -Sebanyak lima kepengurusan Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Universitas Hasanuddin (Unhas) bakal dilantik. Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman selaku...

Berita Lainnya