IDEAtimes.id, Makassar;- Ketua Program Studi S1 Kesehatan Masyarakat FKM UMI, Dr. Andi Surahman Batara SKM, Mkes mengunjungi Mahasiswanya yang masih bertahan di kontrakan masing-masing akibat terkena dampak Covid-19.
Beberapa mahasiswa yang di datangi adalah mereka yang belum kembali ke daerahnya dan memilih bertahan di Makassar.
Surahman menuturkan bahwa kebanyakan mahasiswa yang berasal dari luar Makassar, misalnya dari Morowali, NTT dan beberapa daerah lainnya dari luar Sulawesi.
“Beberapa dari mereka ini tidak bisa pulang ke kampung karena aksesnya ditutup, seperti salah satu mahasiswa atas nama Yaman dari Lembata NTT, Saya kira ini bagian dari tanggung jawab kami untuk memastikan bagaimana kondisi mereka di kontrakan” Kata Surahman, Senin, 13/4/2020.
Selain karena akses ditutup beberapa mahasiswa juga menuturkan bahwa jaringan internet dikampungnya masih mengalamami kesulitan sehingga mereka tetap memilih tinggal di Makassar agar tetap bisa mengikuti perkuliahan daring.
“Mereka ini juga ada yang tidak pulang ke kampung karena akses jaringan internet dikampungnya masih terganggu sehingga untuk tetap mengikuti kuliah daring mereka memilih bertahan di Makassar” Urainya
Dia menambahkan selain mengecek kondisi Mahasiswanya, Surahman juga memberikan bantuan sembako dari bantuan para dosen dan alumni FKM UMI untuk di titipkan kepada para mahasiswa FKM yang membutuhkan bantuan.
“Insya Allah kami akan kunjungi Mahasiswa satu persatu dan saat ini kita fokuskan dulu kepada mereka yang tinggal di kost atau kontrakan. Dan terimakasih kami ucapkan kepada semua pihak yang telah membantu mulai dari dosen, alumni FKM dan semuanya yang turut membantu kami dalam menyalurkan sumbangan bahan makanan untuk mahasiswa, Insya Allah bantuan kita akan jadi amal ibadah..Amin” Tutup Surahman Batara. (*)